Saldo Dana Bansos Rp600.000 Berhasil Dicairkan via Rkening KKS dari PKH Tahap 1 2025, Cek Informasi Selengkapnya

Senin 10 Mar 2025, 11:17 WIB
Saldo dana bansos PKH Rp600.000 tahap satu 2025 berhasil cair via rekening KKS. (Sumber: Poskota/Syania Nurul Lita Baikuni)

Saldo dana bansos PKH Rp600.000 tahap satu 2025 berhasil cair via rekening KKS. (Sumber: Poskota/Syania Nurul Lita Baikuni)

POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bantuan sosial (bansos) Rp600.000 dari Program Keluarga Harapan (PKH) tahap satu 2025 telah dicairkan pemerintah melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Pemerintah masih melanjutkan proses penyaluran dana bansos kepada KPM PKH tahap satu periode salur Januari, Februari, Maret masuk ke kartu KKS merah putih.

Dalam pencairan kali ini, dana bansos akan diberikan kepada KPM yang telah terdaftar dalam program PKH tahun 2025 yang baru saja dicairkan secara bertahap.

Tentunya hanya Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memenuhi persyaratan di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai penerima bansos PKH.

Baca Juga: NIK e-KTP Milik Anda Tersaring Jadi Penerima Susulan Saldo Dana Rp1.350.000 dari Subsidi Bansos PKH 2025, Cek Info Selengkapnya!

Syarat Penerima PKH 2025

Berikut syarat penerima PKH 2025

  • Memiliki e-KTP sebagai bukti sah identitas.
  • Termasuk dalam kategori masyarakat membutuhkan, sesuai kriteria yang ditetapkan pemerintah.
  • Bukan ASN, anggota Polri, atau TNI, yang umumnya memiliki penghasilan tetap.
  • Tidak sedang menerima bantuan sosial lain, seperti Kartu Prakerja, BLT subsidi gaji, atau BLT UMKM.
  • Terdaftar dalam DTKS yang dikelola oleh Kementerian Sosial.

Uang bantuan yang disalurkan pemerintah sebesar Rp600.000 merupakan dana susulan bagi KPM PKH tahap satu 2025 yang belum terima pencairannya.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Nama Anda Sudah Berhasil Raih Saldo Dana Rp1.500.000 dari Subsidi Bansos PKH 2025 via Rekening Bank Mandiri, Cek di Sini Informasinya!

Dilansir dari akun Arfan Saputra Channel, diketahui dana bansos yang disalurkan oleh pemerintah ini secara bertahap Rp600.000 kepada KPM PKH.

Dana bansos susulan ini hanya bisa diterima oleh KPM PKH yang berhasil tervalidasi by system sebagai penerima bantuan.

Bagi penerima yang sudah mendapatkan pencairan dana, bisa langsung tarik uang dengan mendatangi ATM terdekat pilih sesuai jenis rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang dimiliki.

Berita Terkait
News Update