BABYMONSTER Siap Konser di Jakarta Pada 14 Juni 2025, Intip Harga Tiketnya Yuk!

Senin 10 Mar 2025, 21:21 WIB
BABYMONSTER  Siap Konser di Jakarta Pada 14 Juni 2025, Intip Harga Tiketnya Yuk! (Sumber: YG Entertaiment)

BABYMONSTER Siap Konser di Jakarta Pada 14 Juni 2025, Intip Harga Tiketnya Yuk! (Sumber: YG Entertaiment)

POSKOTA.CO.ID - Girl group asuhan YG Entertaiment, BABYMONSTER akan lakukan konser "Hello Monster" di Jakarta pada 14 Juni 2025 yang digelar di Ice BSD City Hall 5-6.

Kabar kunjungan Tur Dunia "Hello Monster" ini menjadi ramai diperbincangkan oleh warganet di media sosial.

Para fans sangat antusias untuk pembelian tiket konser BABYMONSTER ini, pasalnya ini pertama kali girl group naungan YG Entertaiment ini menggelar konser di Indonesia setelah merilis albumnya pada tahun lalu.

Sebelumnya, BABBYMONSTER juga pernah mengadakan fan meeting di Jakarta pada 8 Juni 2024 dengan tema "See You There'.

Tentunya hal tersebut pun berhasil diramaikan oleh para penggemar di Indonesia dan menyambut kedatangan idola dengan penuh antusias.

Baca Juga: Lirik Lagu 'DRIP' - BABYMONSTER dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Grup yang terdiri dari 7 anggota dengan kemampuan vokal dan tarian yang luar biasa ini pun, selalu menjadi sorotan sejak pertama kali melakukan debutnya.

Konser 'Hello Monsters' di Jakarta ini akan menjadi kesempatan istimewa bagi para "Monstiez" (sebutan untuk penggemar BABYMONSTER) untuk menyaksikan penampilan langsung idola mereka.

Dengan reputasi penampilan panggung yang enerjik dan memukau, konser BABYMONSTER ini diprediksi akan menjadi momen tak terlupakan.

Harga tiket dijual mulai dari Rp1.250.000 hingga Rp3.550.000 yang diterbikan oleh PK Entertaiment.

Untuk melihat harga lengkapnya, kamu bisa langsung mengunjungi Instagram @pkentertaiment untuk melihat tiket konser BABYMONSTER yang di jual.

Berita Terkait
News Update