POSKOTA.CO.ID - Sekarang ini para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bisa mendapatkan pinjaman modal usaha dengan mudah lewat program Kredit Usaha Rakyat (KUR).
Pinjaman KUR sendiri merupakan kredit yang ditujukan kepara para UMKM sebagai dana modal pengembangan bisnis.
Program ini didukung langsung oleh pemerintah dimana mendapatkan subsidi sehingga bunga pinjamannya rendah.
Untuk setiap jenis pinjaman KUR di BRI misalnya, bunga yang dikenakan hanya 6 persen saja per tahun.
Baca Juga: KUR BRI 2025 Siap Cair, Pakai NIK KTP Sebagai Syarat Administrasi, Begini Cara Pinjam Uangnya
Ini artinya setiap bulan, nasabah hanya perlu membayar margin sebesar 0,5 persen per bulan, jumlah yang lebih sedikit dari jenis pinjaman bank konvensional lainnya.
Meski begitu, tetap saja bagi yang ingin mengambil kredit maka wajib untuk memperhitungkan kemampuan finansial yang dimiliki.
Pasalnya ini penting untuk menjaga keuangan berikut menghindari kredit macet di kemudian hari.
Simulasi Angsuran KUR BRI Lebih dari Rp100 Juta
Jadi untuk pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) di BRI lebih dari Rp100 juta bisa didapatkan melalui pinjaman KUR Kecil.
Baca Juga: Cek Angsuran KUR BRI Plafon Rp10 Juta hingga Rp50 Juta Cicilan 1-5 Tahun
Jenis pinjaman ini cocok buat UMKM yang sudah mapan dengan kondisi keuangan yang stabil untuk modal pengembangan perusahaan.