POSKOTA.CO.ID - Jika Anda ingin masuk ke dalam keluarga penerima manfaat (KPM) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di tahun 2025, ada beberapa syarat yang harus diketahui.
Tak hanya itu, apabila Anda yang belum tahu bagaimana cara daftarnya, artikel ini akan membahasnya.
Mengetahui langkah-langkah yang tepat dan persyaratan yang berlaku sangat penting agar Anda tidak terlewatkan dari penerima manfaat.
Jadi, bagi Anda yang ingin memastikan bisa mendapatkan saldo Dana Bansos BPNT 2025, simak informasi berikut ini dengan cermat agar tidak ada kesalahan dalam proses pendaftaran dan pencairannya.
Sebagai informais, tidak semua orang otomatis terdaftar sebagai penerima. Anda perlu memastikan bahwa data kependudukan Anda, seperti NIK pada KTP dan KK, sudah valid dan terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Selain itu, setiap program bansos memiliki persyaratan khusus yang harus dipenuhi, seperti syarat yang diperlukan, hingga proses pendaftarannya.
Syarat Penerima Bansos 2025
Terdaftar di Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE)
Anda harus tercatat dalam DTSE, basis data resmi pemerintah untuk menentukan penerima bantuan.
Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP)
Pastikan KTP Anda sah dan sesuai data di sistem pemerintah.
Berstatus sebagai Keluarga Miskin atau Rentan Miskin
Pemerintah memprioritaskan keluarga dalam kategori ini berdasarkan survei dan analisis ekonomi.
Tidak Menerima Bantuan Serupa
Anda hanya dapat menerima satu jenis bantuan sosial dalam satu periode untuk mencegah tumpang tindih.
Nah bagi Anda yang belum mendaftarkan NIK KTP ke DTKS, simak cara untuk mendaftarkannya.
Cara Daftar Penerima Bansos BPNT 2025
Berikut adalah langkah-langkah lengkap untuk mendaftar sebagai penerima manfaat bansos tahap 1 tahun 2025:
Unduh Aplikasi Cek Bansos
Cari aplikasi resmi Cek Bansos di Google Play Store atau App Store. Unduh dan instal aplikasi tersebut di perangkat Anda.
Buka Aplikasi dan Pilih Menu Pendaftaran
Setelah aplikasi terbuka, pilih opsi Pendaftaran di halaman utama. Anda akan diarahkan untuk mengisi data diri.
Isi Formulir Pendaftaran
Lengkapi formulir dengan data akurat seperti NIK, alamat, dan nomor telepon. Pastikan semua informasi sesuai dengan dokumen resmi Anda.
Kirim Permohonan
Setelah formulir terisi lengkap, tekan tombol Kirim atau Submit untuk mengajukan pendaftaran.
Proses Verifikasi
Data Anda akan diverifikasi oleh sistem berdasarkan database pemerintah. Proses ini mungkin memakan waktu, jadi bersabarlah.
Cek Status Pendaftaran
Periksa status pendaftaran Anda secara berkala melalui aplikasi Cek Bansos. Jika terdaftar, Anda akan mendapatkan notifikasi sebagai penerima bantuan.
Demikian syarat dan cara daftar agar Anda bisa jadi penerima dana bansos BPNT 2025 dari Pemerintah.
DISCLAIMER: Perlu ditekankan bahwa istilah "saldo dana bansos" yang digunakan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform lainnya.
Penting untuk diketahui bahwa seluruh proses teknis yang berkaitan dengan penetapan penerima, verifikasi data, hingga pencairan sepenuhnya diatur dan dikelola oleh pihak pemerintah.