Viral, Tenda Hajatan Tutupi Separuh Jalan Proklamasi Kota Depok, Netizen: Nyusahin Orang

Minggu 12 Jan 2025, 15:26 WIB
Sebuah tenda hajatan di Depok didirikan hampir menurutupi jalan raya hingga tak bisa dilalui oleh para pengendara. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@mood.jakarta)

Sebuah tenda hajatan di Depok didirikan hampir menurutupi jalan raya hingga tak bisa dilalui oleh para pengendara. (Sumber: Tangkap Layar Instagram/@mood.jakarta)

Semantara, Kasi Ketretiban Lalu lintas da Perparkiran Dishub Kota Depok, Deriz M. Riza mengatakan bahwa pemasangan tenda menutup jalan itu tidak ada kesalahpahaman tetapi murni pelanggaran.

“Tidak ada kesalahpahaman, ini murni ada kecerobohan atau pelanggaran si Bapak pemohon pernikahan, sebelum tenda ini berdiri, kita sudah memberitahu supaya tidak menutupi jalan,” kata Deriz.

Hingga akhirnya, tenda yang sudah berdiri itu pun dibongkar dan jalan raya tersebut sudah bisa dilalui oleh kendaraan.

Baca Juga: Hajatan Rakyat Semarang, Massa Tumpah Ruah Padati Lapangan Simpang Lima

“Intinya, Dinas Perhubungan tidak memberikan izin untuk penutupan Jalan Proklamasi, normal kembali,” katanya.

Peristiwa pembangunan tenda hajatan yang menutup jalan raya itu pun sontak menuai berbagai komentar dari netizen yang turut geram.

Kocak jalan segede gitu diembat buat tenda hajatan,” tulis komentar akun @fa***.

Minimal bukan jalan utama dan ga nyusahin orang,” sahut akun @af***.

Berita Terkait
News Update