DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Viral di media sosial seorang petugas Dinas Perhubungan (Dishub) terbawa di depan mobil pikap yang terus berjalan.
Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang aggota Dishub yang diduga awalnya akan menghentikan pikap yang membawa kelebihan barang muatan.
Melansir dari akun Instagram @folkshitt petugas Dishub itu justru ‘menempel’ di depan mobil pikap karena pengemudi mobil tidak ingin berhenti.
“Anggota Dishub diangkut sma mobil Pick Up pas lagi razia di Depok,” tulis keterangan unggahan yang dikutip Poskota pada Kamis, 9 Januari 2025.
Baca Juga: Juru Parkir Liar 'Kucing-kucingan' Hindari Petugas Dishub di Puncak Bogor
Pengemudi pikap itu tidak menghiraukan seorang petugas yang sedang berusaha bertahan di depan kaca mobilnya agar tidak jatuh ke jalan.
Tampak sang sopir membawa petugas tersebut cukup jauh dan kejadian itu cukup membahayakan petugas Dishub tersebut.
Dalam keterangan disebutkan kejadian tersebut terjadi di Jalan Raya Bogor, di dekat perempatan Tole Iskandar, Depok pada Rabu, 8 Januari 2025.
Aksi petugas Dishub yang ‘menempel’ di kaca mobil pikap itu pun sontak mendapatkan berbagai komentar dari netizen.
Baca Juga: Beredar Luas Aksi Video Viral Dishub Sedang Mencoret Tulisan Parkir Gratis di Minimarket!
“Dishub nya udah bener,, itu muatan terlalu penuh,” tulis komentar akun @fe***.