Ilustrasi. Dana Rp1.200.000 dari pemerintah melalui PKH telah cair di PT Pos Indonesia. (X/@kemensosri)

EKONOMI

Dana Rp1.200.000 dari Pemerintah Melalui Bansos PKH Tahap 4 Cair via PT Pos Indonesia, Simak Info Lengkapnya

Sabtu 28 Des 2024, 11:30 WIB

POSKOTA, CO.ID- Terdapat dana sebesar Rp1.200.000 dari pemerintah melalui bansos Program Keluarga Harapan (PKH) untuk tahap empat telah cair melalui PT Pos Indonesia.

dana dari bantuan sosial (bansos) pemerintah saat ini masih terus disalurkan ke Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui KKS Bank Himbara maupun PT Pos Indonesia.

Salah satu contohnya seperti KPM ini yang mendapatkan dana bantuan sebesar Rp1.200.000 dari PKH validasi tahap keempat yang sebelumnya sudah menerima dana bansos Rp400.000 Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT).

Apa Itu Bansos PKH dan BPNT?

Program Keluarga Harapan (PKH) ini bertujuan untuk membantu keluarga miskin dan rentan agar dapat meningkatkan kualitas hidup mereka, terutama dalam hal pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan ekonomi.

Jika, BPNT (Bantuan Pangan Non-Tunai) adalah salah satu bentuk bantuan sosial yang diberikan oleh pemerintah untuk memenuhi kebutuhan pangan keluarga miskin dalam bentuk non-tunai.

Melansir dari sumber YouTube milik Naura Vlog, mengatakan bahwa terdapat beberapa KPM yang menerima surat undangan dari PT Pos Indonesia karena sebelumnya pendamping sosial telah membantu penerima BPNT murni.

Lebih jelasnya, penerima BPNT murni yang memiliki Kartu Keluarga (KK) didalamnya terdapat komponen PKH, maka telah terdata by sistem bahwa anda berhak menerima dana tambahan untuk komponen lansia dan penyandang disabilitas berat.

Dana tambahan tersebut sebelumnya telah disetujui oleh Kementerian Sosial (Kemensos) yang memberikan surat perintah pada pemerintah dan pendamping sosial.

Proses Pencairan Bansos PKH Melalui PT Pos Indonesia

1. Siapkan Dokumen Penting

Pastikan anda membawa dokumen yang diperlukan untuk pencairan dana. Dokumen-dokumen ini biasanya meliputi:

2. Kunjungi Kantor Pos Terdekat

Setelah menerima informasi tentang jadwal dan lokasi pencairan, anda perlu pergi ke kantor pos terdekat atau agen pos yang ditunjuk. Jangan lupa untuk membawa KKS, KTP, dan dokumen pendukung lainnya.

3. Verifikasi Data

Sesampainya di kantor pos, petugas akan meminta anda untuk melakukan verifikasi data. Petugas akan memeriksa KKS dan KTP untuk memastikan bahwa anda adalah penerima yang sah. Pastikan data anda sesuai dengan yang terdaftar di sistem.

4. Proses Pencairan

Setelah verifikasi selesai, petugas akan segera mencairkan dana PKH anda. Dana akan diberikan dalam bentuk tunai yang bisa langsunganda terima. Pastikan untuk memeriksa jumlah dana yang diterima agar sesuai dengan yang dijanjikan.

5. Tanda Terima Pencairan

Setelah pencairan berhasil, anda akan diberikan tanda terima yang mengonfirmasi bahwa anda telah menerima bantuan sosial tersebut. Simpan tanda terima ini sebagai bukti transaksi.

Dana sebesar Rp1.200.000 tersebut merupakan dana yang dibagi perbulannya senilai Rp200.000. Anda bisa cairkan karena pastinya telah terdata dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Namun, untuk persyaratan di tahun 2025 mendatang, para KPM harus tertulis dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE) atau gabungan dari DTKS, BKKBN, P3KE dan berbagai data calon penerima bansos dari lembaga pemerintah lainnya.

Bagi anda yang terdaftar sebagai penerima, pastikan untuk mengecek status pencairan bisa melalui cekbansos.kemensos.go.id dan datang ke kantor pos terdekat untuk mendapatkan bantuan tersebut.

Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.

Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.

Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa dana Rp1.200.000 dari Pemerintah melalui bansos PKH tahap 4 cair via PT Pos Indonesia. Segera simak info lengkapnya di sini, dan perlu diingatkan, bahwa dana ini bukan saldo dana gratis dari aplikasi melainkan saldo dana yang akan diberikan dari pemerintah melalui program bansos.

Tags:
Bansos PKHProgram Keluarga Harapanpt-pos-indonesiakpmBansos Pemerintahdtks

Putri Aisyah Fanaha

Reporter

Putri Aisyah Fanaha

Editor