Beberapa bansos ini cair melalui PT Pos, segera siapkan berkas ini. (facebook)

EKONOMI

Segera Siapkan Berkas ini untuk Pencairan Saldo Dana Bansos, Cek Informasi Lengkapnya di Sini

Minggu 22 Des 2024, 19:33 WIB

POSKOTA.CO.ID - Kabar bahagia untuk para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang akan menerima pencairan saldo dana bantuan sosial (bansos) dari pemerintah.

Selain Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) pemerintah juga menyiapkan beberapa bantuan lain untuk masyarakat.

Simak dalam artikel berikut ini informasi mengenai bantuan apa saja yang disalurkan dan juga berkas apa yang harus disiapkan para penerimanya.

Penyaluran Bansos

Dikutip dari Youtube Channel Kahfi Vlog, ada beberapa bansos yang sudah dicairkan dan sedang proses penyelesaiannya di PT Pos Indonesia.

"Untuk bantuan sosial yang pertama yang disalurkan oleh PT Pos secara tunai yaitu Program Pena, Pahlawan Ekonomi Nusantara. Jadi, bantuan ini diberikan senilai 5 juta rupiah untuk pemberian modal usaha." kata Kahfi Vlog dikutip Minggu, 22 Desember 2024.

Dia juga menjelaskan, bantuan ini diperuntukan bagi KPM PKH maupun BPNT yang digraduasi. Bansos yang kedua adalah ATENSI YAPI bagi yang belum memiliki rekening YAPI.

Berkas yang Harus Disiapkan

"Jadi, disalurkan melalui pihak PT Pos Indonesia per 3 bulan sekali. Berbeda dengan yang cair di kartu YAPI-nya 2 bulan sekali." lanjut Kahfi Vlog.

Bantuan yang terakhir akan disalurkan adalah bantuan beras 10 Kg untuk periode Desember 2024 dan tidak akan dicairkan lewat Desa. Pencairannya melalui PT Pos juga.

Jangan lupa untuk membawa berkas bagi yang menerima bantuan ini, yaitu surat undangan , Kartu Keluarga (KK) dan juga Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli.

Itulah informasi mengenai penyaluran dan pencairan saldo dana bansos melalui PT Pos Indonesia. Bagi para penerima jangan lupa untuk mempersiapkan dan membawa berkas yang sudah disebutkan di atas.

Jika Anda belum menerima surat undangan, Anda bisa tanyakan langsung kepada para pendamping sosial yang bertugas di daerah masing-masing.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
saldo dana bansosSaldo danabansos

Annisa Nur Latifah

Reporter

Annisa Nur Latifah

Editor