Seorang pendamping sosial menemani penerima manfaat melakukan pencairan bansos pemerintah dengan KKS di salah satu ATM bank Himbara. (Instagram: @reni_kustyana/Neni Nuraeni)

EKONOMI

Update Terbaru Pencairan Bansos PKH BPNT Tahap 2024, Sudah Keluar Instruksi Pencairan? Simak di Sini

Minggu 17 Nov 2024, 10:00 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pencairan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) sudah memasuki tahap akhir 2024. banyak Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang menunggu pencairannya.

Bansos BPNT PKH November-Desember tidak termasuk pada bansos yang ditangguhkan menjelang proses Pilkada serentak.

Hal itu dikarenakan keduanya masuk ke dalam bansos yang dicairkan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Sedangkan penghentian sementara hanya berlaku pada bansos di daerah yang mengambil dana dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Dilansir dari akun youtube Info Bansos yang dikutip pada 17 November 2024, berikut informasi terbaru mengenai proses pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT terbaru di sistem pusat yang perlu Anda ketahui.

Tahapan Pencairan Bansos PKH BPNT

1. Bansos PKH

Saat ini, bansos PKH sudah memasuki tahap cek rekening. Proses ini dilakukan untuk memastikan data penerima di rekening sama dengan sistem pusat.

2. Bansos BPNT

Untuk bansos BPNT, prosesnya sudah lebih maju. Saat ini, BPNT sudah melalui tahap cek rekening dan masuk ke proses final closing. 

Setelah selesai, akan berlanjut ke penerbitan Surat Perintah Membayar (SPM), Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) lalu masuk ke tahap Standing Instructions (SI).

Proses Pencairan Bansos BPNT PKH

Jika sudah sampai tahap SI atau instruksi pencairan bansos, dana akan dicairkan dalam waktu 1-7 hari setelahnya. Proses pencairan akan dilakukan melalui beberapa gelombang.

Penyaluran dana dilakukan secara bertahap hingga Desember, sehingga tidak semua Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan pada hari yang sama.

Perkiraan Jadwal Pencairan

Dengan proses yang sedang berjalan, pencairan diharapkan dimulai pada pekan ke-3 hingga pekan ke-4 November 2024.

Namun, jadwal ini dapat bervariasi tergantung pada tahapan penyelesaian administrasi di masing-masing daerah.

Pastikan data Anda sudah sesuai dan cek status penerimaan melalui situs Cek Bansos Kemensos.

Kesabaran dalam menunggu dibutuhkan karena dana akan dicairkan secara bertahap hingga periode pencairan selesai. Tetap pantau informasi resmi untuk perkembangan terbaru!

Disclaimer: Anda di sini merujuk pada penerima bansos BPNT dan PKH. Jadwal di atas hanya perkiraan berdasarkan perkembangan data pencairan, informasi mendetail hanya berhak disampaikan oleh pemerintah pusat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Pencairan Bansosbansos bpnt pkhpencairan saldo dana Bansos PKH dan BPNTproses pencairan bansos BPNT PKHcek bansos kemensoskemensos

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor