Update Proses Penyaluran Bansos PKH November-Desember 2024 di SIKS-NG, Kapan Saldo Cair?

Senin 18 Nov 2024, 09:11 WIB
Ilustrasi uang rupiah dari bansos PKH yang akan cair alokasi November-Desember 2024. (Pixabay.com/EmAji)

Ilustrasi uang rupiah dari bansos PKH yang akan cair alokasi November-Desember 2024. (Pixabay.com/EmAji)

POSKOTA.CO.ID - Kabar penyaluran bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) untuk periode November-Desember 2024 mulai ramai kembali setelah akhir pekan.

Proses penyaluran bansos PKH dari data Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) terpantau masih pada tahapan proses verifikasi rekening.

Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh kanal YouTube Info Bansos pada Minggu, 17 November 2024  mengenai update keterangan di SIKS-NG.

Meski begitu, diharapkan pada hari ini, Senin, 18 November 2024 proses penyaluran mengalami kemajuan, sehingga pencairan dana bansos PKH dapat segera dilakukan oleh para Keluarga Penerima Manfaat.

Pencairan saldo dana bansos PKH akan dilaksanakan apabila keterangan di SIKS-NG sudah menunjukkan Standing Instruction (SI).

Nantinya, pihak bank penyalur akan melakukan top up saldo ke rekening para penerima bantuan.

Tentang PKH

PKH merupakan bantuan bersyarat yang diselenggarakan oleh pemerintah untuk membantu kebutuhan ekonomi keluarga miskin atau rentan miskin.

Bantuan ini diberikan secara bertahap berupa uang dengan nominal tertentu sesuai kategori penerima.

Melalui bansos PKH, pemerintah berupaya mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan sumber daya manusia.

Bantuan yang diberikan setiap tahapnya dapat digunakan untuk kebutuhan pendidikan hingga kesehatan para KPM.

Besaran Bansos PKH

Pemerintah menyalurkan dana bansos PKH dengan total besaran sebagai berikut.

  • Ibu hamil: Rp3.000.000
  • Balita: Rp3.000.000
  • Anak SD: Rp900.000
  • Anak SMP: Rp1.500.000
  • Anak SMA: Rp2.000.000
  • Lansia: Rp2.400.000
  • Disabilitas: Rp2.400.000
Berita Terkait
News Update