Resep telur ceplok crispy.(Facebook/Resep Bunda)

Resep

Kriuk-Kriuk Bikin Ketagihan! Inilah Resep Telur Ceplok Crispy, Yuk Cobain Bun

Jumat 01 Nov 2024, 21:15 WIB

POSKOTA.CO.ID - Yuk cobain bunda membuat menu telur ceplok crispy dengan menggunakan resep yang ada di sini.

Dijamin deh pasti disukai oleh keluarga bunda nih, kalau membuat telur ceplok crispy. Karena rasanya benar-benar enak dan menggugah selera makan.

Apalagi kalau bunda menggunakan resep telor ceplok crispy yang ada di sini. Dijamin kriuk-kriuk dan gurihnya membuat keluarga bunda ingin makan terus.

Nah kalau mau memasak dari olahan telur, yuk mari simak resep telur ceplok crispy berikut ini.

Telur Ceplok Crispy

By: @evi_novrianty

Bahan:

6 btr telur

Adonan basah :

100 gr terigu kunci biru

1/4 sdt bawang putih bubuk

1/4 sdt baking powder

1/4 sdt garam

1/4 sdt gula pasir

1/4 sdt lada

Air es secukupnya (test kekentalan)

Adonan kering:

100 gr terigu cakra

2 sdm maizena

1/4 sdt bwg putih bubuk

1/4 sdt garam

1/4 sdt lada

1/4 sdt royco ayam

Minyak sayur secukupnya

Cara memasak telur ceplok crispy yaitu sebagai berikut.

1. Ambil 1 butir telur kemudian goreng ceplok, angkat, sisihkan

2. Ambil 1 wadah dan tempatkan semua bahan adonan basah, sisihkan

3. Ambil 1 wadah lagi dan tempatkan semua bahan adonan kering, sisihkan

4. Ambil 1 telur ceplok, masukkan ke dalam adonan basah kemudian balurkan lagi ke dalam adonan kering. Lakukan sampai habis

5. Goreng dengan minyak panas smpai kecoklatan, angkat dan tiriskan. Sajikan dengan sambal.

Itulah resep telur ceplok yang bisa bunda masak untuk menu harian. Dengan menggunakan resep tersebut, dijamin bunda pemula pun akan langsung bisa memasaknya.

Jadi kalau mau bikin menu lain dari telur, wajib coba resep di atas ya bunda. Dijamin deh pasti keluarga pun akan langsung menyukainya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
resep telur ceplok crispytelur ceplokResepmenu harian

Santi Santika

Reporter

Santi Santika

Editor