Sopir truk Muhamad Hojin saat diwawancarai wartawan di Pondok Ungu, Pejuang, Medan Satria, Kota Bekasi. (Poskota/Ihsan)

Bekasi

Cerita Sopir Truk Lolos Kebakaran Maut Pabrik di Bekasi Berkat Lapar

Jumat 01 Nov 2024, 22:49 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sopir truk Muhamad Hojin (47) menceritakan detik-detik terjadinya kebakaran di PT Jati Perkasa Nusantara, Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jumat pagi, 1 November 2024.

Pada pukul 05.00 WIB, ia bersama truk bermuatan minyak datang ke kawasan area pabrik tersebut. "Waktu itu bongkar muat itu bawa minyak sekira pukul 05.00 WIB," kata Hojin kepada wartawan di lokasi, Jumat, 1 November 2024.

Karena antrean bongkar muat truk di lokasi cukup banyak, sambil menunggu dia mencari sarapan di sebuah warung yang berada tak jauh dari lokasi pabrik. Saat sedang asyik menyantap makanan, tiba-tiba terdengar bunyi ledakan cukup dahsyat.

Kaget dengan suara tersebut, Hojin melihat api sudah berkobar dan kepulan asap membumbung tinggi. Dari pengakuannya, bunyi ledakan hanya terdengar satu kali.

"Saya lagi antre belum bongkar muat. Ketika saya lagi makan, saya mendengar ledakan," terang Hojin sopir tangki isotank.

Agar api tidak menjalar ke kendaraan, dia bergegas masuk truk untuk memindahkannya. Oleh pihak keamanan setempat, semua truk dipindah keluar untuk sterilisasi.

"Mobil langsung diarahin ke tempat yang aman dari pihak sekuriti yang mengarahkan keluar. Jadi tidak boleh ada di dalam dan alhamdulillah mobil saya keadaan aman, barang juga aman," ungkapnya.

Namun, dirinya tak mengetahui sebab kebakaran di pabrik yang mengolah pakan ternak tersebut.

"Informasi terbakarnya dari mana, itu saya belum paham. Saya tahunya ledakan sama api dan saya langsung menyelamatkan kendaraan saya," tutup Hojin.

Sebagai informasi, sebanyak 9 orang pekerja tewas serta 3 orang luka-luka dalam peristiwa kebakaran tersebut.

"Jadi total korban meninggal sementara jadi 9 orang. Karyawan PT terkena luka bakar dan dibawa ke RS Primaya," kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi, Priadi Santoso.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
kebakaranBekasiMedan Satriatrukpabrik pakan ternak

Ihsan Fahmi

Reporter

Umar Mukhtar

Editor