POSKOTA.CO.ID - Cek update terbaru pencairan saldo dana bansos PKH BPNT hari ini, 1 November 2024, kapan ditransfer ke rekening?
Menjelang akhir tahun 2024 ini pemerintah masih menyisakan penyaluran bantuan sosial (bansos) untuk membantu kebutuhan masyarakat kurang mampu.
Seperti ada 2 jenis bantuan sosial yang sudah masuk tahap akhir pencairan, yakni Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Kedua bansos reguler ini telah disalurkan sejak awal 2024, dan kini memasuki tahap 4 dan 6 pencairan segera diterima oleh para keluarga penerima manfaat.
Melansir unggahan terbaru laman FB @info Bansos PKH, hari ini 1 November 2024 update terbaru pencairan PKH dan BPNT sedang dalam tahap penyusunan daftar penerima.
Hal tersebut diketahui dari update terbaru aplikasi Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial atau SIKS-NG yang menampilkan status penerimaan PKH BPNT yang telah dimunculkan.
Masyarakat yang terdaftar menjadi KPM akan menerima pencairan dana kemungkinan bulan ini, namun masih ada beberapa tahap sebelum cair yang diprediksi mulai masuk rekening KKS di pertengahan bulan.
Diantaranya ada update status SPM (surat perintah membayar), SP2D (surat perintah pencairan dana), dan SI (standing instruction) merupakan proses menuju pencairan bansos.
Jika status sudah SI di SIKS NG, barulah saldo dana bansos siap untuk ditransfer ke rekening masing-masing KPM yang terpilih.
Saldo Dana Bansos PKH BPNT 2024
Seperti yang sudah disebutkan pada akhir tahun ini memasuki periode salur terakhir untuk PKH dan BPNT 2024.
Bansos PKH memasuki periode pencairan tahap 4, yakni bertahap mulai Oktober-Desember 2024 selama 3 bulan.
Nominal saldo dana bansos PKH bervariasi tergantung kepada komponen KPM, mulai dari Rp225.000 hingga Rp750.000 per tahap.
Kemudian untuk BPNT sendiri masuk ke periode pencairan tahap 6 menjelang akhir tahun. Menurut jadwal penyalurannya dilakukan bertahap alokasi November-Desember 2024.
Nominal bansos BPNT adalah Rp200.000 per bulan, jadi cair Rp400.000 untuk tahap 6 alokasi 2 bulan sekaligus.
Namun ada juga pencairan dana dobel yang diterima oleh KPM bansos BPNT, sebelumnya kabar cair Rp800.000 untuk 2 tahap, dan kemungkinan KPM yang belum rampung proses burekol akan menerima pencairan 3 tahap, yakni BPNT Rp1.200.000 di akhir tahun.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.