Sebelum ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi impor gula, Tom Lembong sempat curhat soal masa sulit dalam kehidupannya. (Instagram/@tomlembong)

NEWS

Terjerat Kasus Korupsi Impor Gula, Tom Lembong Sempat Curhat Soal Masa Sulit dalam Kehidupannya

Rabu 30 Okt 2024, 18:42 WIB

POSKOTA.CO.ID - Sosok Mantan Menteri Perdagangan Thomas Trikasih Lembong atau Tom Lembong kini tengah menjadi sorotan.

Pasalnya, Tom Lembong sontak mengejutkan publik usai dikabarkan terlibat dalam kasus korupsi impor gula.

Berdasarkan informasi, Tom Lembong resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi terkait kegiatan importasi gula di Kementerian Perdagangan tahun 2015-2016. 

Hal tersebut setelah pihak Kejaksaan Agung atau Kejagung memeriksa 90 saksi dan mengantongi sejumlah bukti.

Sebelumnya, melalui podcast Merry Riana ia sempat curhat soal masa sulit yang ia jalani dalam kehidupannya.

Tom Lembong mengaku bahwa pada saat usia 11 tahun, ia sempat menderita penyakit paru-paru.
 
Namun ia yakin dengan rencana Tuhan yang menurutnya seallu tidak dapat dipahaminya.

"Di saat itu memang bisa jadi tidak bisa mengerti atau sulit mengerti kenapa kejadian begini, kenapa ya saya menderita begini. 

Baru setelah bertahun-tahun atau puluhan tahun kemudian saya mengerti, yang akhirnya ujungnya baik," katanya.

Selanjutnya, dalam kesempatan tersebut Tom Lembong juga mengungkapkan peran sang istri di dalam hidupnya.

"Yang pertama ngajarin saya itu istri saya. Percayalah sama tuhan, sama Allah. 

Rencana tuhan itu selalu sempurna, dan semakin saya berusia dan jam terbang dan saya melihat tahapan-tahapan hidup saya, susah-susahnya, berat-beratnya, ternyata benar juga ya," kata Tom Lembong dikutip dari Instagram pribadinya saat berbincang di podcast Merry Riana yang tayang pada 3 April 2024 lalu.

Sementara kini, Tom Lembong harus menjalani proses hukum terkait kasus korupsi impor gula. (*)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
tom lembongKorupsikasusimpor-gulaCurhatkehidupanmasa sulitrencana Tuhan

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor