POSKOTA.CO.ID – Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan Kartu Keluarga (KK) kamu lolos verifikasi untuk menerima saldo dana bantuan sosial (Bansos) PKH BPNT.
Sebagai bansos reguler, Program Keluarga Harapan dan Bantuan Pangan Non Tunai kembali disalurkan pemerintah pada Oktober 2024 ini.
Pada pencairan tersebut, bantuan yang disalurkan adalah untuk alokasi dua bulan yakni periode September-Oktober atau tahap kelima.
Namun, meski dinyatakan lolos verifikasi dan benar-benar layak menerima bantuan itu, rupanya tidak sedikit Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang mengeluhkan jika status periode salur bantuan mereka belum diperbaharui, yaitu masih pada periode salur Juli-Agustus.
Penjelasan Status Bantuan Belum Diupdate
Jika mengalami kondisi seperti ini, KPM PKH ataupun BPNT pemilik NIK KTP terdaftar diimbau untuk tidak panik.
Menurut penjelasan kanal YouTube Pendamping Sosial, hal tersebut disebabkan oleh beberapa kemungkinan, mengingat penyaluran saldo bansos bertahap dan tidak dilakukan serentak.
Para pendamping sosial, jelas akun YouTube tersebut, hingga saat ini masih menerima data penelitian.
Data penelitian yang dimaksud adalah data penerima bansos yang terdeteksi oleh perbankan bahwa mereka belum melakukan penarikan bansos untuk alokasi bulan sebelumnya, seperti saldo pada periode Juli-Agustus.
Untuk itulah, pendamping sosial ditugaskan memutakhirkan data KPM yang belum melakukan transaksi bansos pada periode tersebut.
Proses inilah yang menyebabkan penyaluran bansos periode September-Oktober tidak serentak cair, karena beberapa data masih dalam proses penelitian.
Oleh karena itu, para KPM diimbau untuk menunggu hingga akhir bulan Oktober.
Akan tetapi jika hingga akhir bulan Oktober saldo bantuan sosial untuk alokasi September-Oktober masih belum masuk ke kartu KKS, terutama jika sudah memasuki bulan November, para KPM diwajibkan melapor ke pendamping sosial masing-masing.
Selain itu, KPM juga bisa melaporkan permasalahan tersebut ke Puskesos desa atau kelurahan setempat untuk menanyakan penyebab keterlambatan pencairan bansos.
Panduan Cek Status Penerima Bansos
Jika ingin melakukan pengecekan terhadap status penerimaan bantuan, Anda dapat mengikuti beberapa langkah mudah di bawah untuk memeriksa status penerima Bantuan PKH atau BPNT.
1. Akses Situs cekbansos.kemensos.go.id Melalui Browser
Langkah pertama, buka laman resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id menggunakan browser di perangkat Anda, baik itu ponsel, laptop, atau komputer.
Pastikan perangkat terhubung ke internet dan periksa bahwa tampilan situs sesuai dengan yang resmi untuk menghindari laman palsu atau penipuan.
2. Masukkan Nama Sesuai KTP
Setelah situs terbuka, masukkan nama lengkap Anda persis seperti yang tertera di KTP.
Pastikan nama yang diinput benar, karena perbedaan sekecil apa pun bisa menyebabkan sistem gagal menemukan data Anda.
3. Isi Alamat Lengkap Berdasarkan KTP
Selanjutnya, isikan alamat lengkap Anda sesuai dengan KTP. Mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa atau kelurahan.
Pengisian yang benar akan memudahkan sistem mencocokkan data Anda dengan wilayah distribusi bantuan.
4. Masukkan Kode Verifikasi
Layar akan menampilkan kode verifikasi dalam bentuk angka atau huruf yang harus Anda masukkan. Kode ini memastikan bahwa pengguna laman adalah manusia dan bukan robot.
5. Klik 'Cari Data'
Klik tombol "Cari Data" setelah mengisi data dengan benar. Sistem akan memproses informasi yang Anda masukkan dan mencocokkannya dengan database penerima bantuan.
Jika Anda terdaftar sebagai penerima BPNT, informasi tentang status bantuan akan muncul. Namun jika tidak, sistem akan memberi tahu bahwa data Anda tidak ditemukan.
Panduan Mencairkan Saldo Bansos
Apabila saldo dana bansos telah masuk ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Himbara seperti BRI, BNI, Mandiri dan BSI, Anda dapat melakukan penarikan tunai saldo bantuan melalui ATM.
1. Kunjungi ATM Bank Himbara Terdekat
Langkah pertama adalah menuju ATM dari bank Himbara (Bank Mandiri, BRI, BNI, BTN, atau BSI) terdekat dari lokasi Anda.
ATM dari bank-bank ini adalah tempat pencairan saldo bantuan yang ditetapkan pemerintah.
2. Masukkan Kartu KKS ke Mesin ATM
Setelah tiba di ATM, masukkan KKS ke dalam mesin. KKS ini berfungsi sebagai kartu ATM dan memungkinkan Anda untuk mencairkan dana BPNT.
3. Cek Saldo
Sebelum mencairkan uang, cek saldo bantuan sosial dengan memilih menu "Cek Saldo" di layar ATM.
Saldo yang sudah tersedia bisa langsung ditarik atau dicairkan tunai, dan dapat dipergunakan sesuai dengan kebutuhan Anda.
4. Pilih Menu "Ya" untuk Lanjutkan Transaksi
Jika saldo telah tersedia, lanjutkan transaksi dengan memilih "Ya". Anda dapat menentukan jumlah uang yang ingin dicairkan, sesuai saldo di kartu KKS.
5. Selesaikan Transaksi dan Ambil Uang
Setelah memilih nominal yang diinginkan, tunggu hingga mesin ATM mengeluarkan uang. Ambil uang dan kartu KKS Anda sebelum meninggalkan ATM. Simpan bukti transaksi untuk berjaga-jaga.
Itulah informasi mengenai penjelasan kenapan periode salur Bansos PKH dan BPNT belum terupdate, berikut cara cek status dan panduan penarikan tunai saldo bansos melalui ATM. Semoga bermanfaat.
DISCLAIMER: Penggunaan kata ‘Anda’ pada judul dan isi artikel ini bukanlah untuk seluruh pembaca Poskota.co.id, melainkan mereka yang dinyatakan layak menerima bantuan sosial dari pemerintah.
Adapun proses penetapan hingga pelaksanaan pencairan hanya diketahui oleh pemerintah dan tidak disebarluaskan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.