Simak ciri-ciri Bansos BPNT dan PKH akan dicairkan oleh pemerintah. (Instagram/@pkhbandaaceh)

EKONOMI

Kapan Bansos BPNT dan PKH Cair? Kenali Ciri Subsidi Bantuan Sosial Akan Disalurkan Pemerintah

Selasa 01 Okt 2024, 23:49 WIB

POSKOTA.CO.ID - Beberapa hari terakhir, beredar kabar bahwa Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) untuk periode September-Oktober 2024 sudah mulai cair di Bank Syariah Indonesia (BSI).

Namun, hingga saat ini, informasi tersebut masih belum bisa dipertanggungjawabkan sepenuhnya. 

Sebab beberapa bukti penarikan yang beredar di media sosial tampaknya belum cukup kuat untuk dijadikan acuan, karena hanya ada satu bukti penarikan tanpa adanya konfirmasi resmi lainnya.

Kanal YouTube Diary Bansos masih meragukan apakah BPNT periode September-Oktober di BSI benar-benar sudah cair. 

Ciri Bansos Akan Cair

Menurut informasi terbaru status di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG), status bantuan BPNT dan PKH periode September-Oktober saat ini masih berada pada tahap Surat Perintah Membayar (SPM).

Setelah SPM, proses penyaluran akan dilanjutkan dengan penerbitan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) dan Standing Instructions (SI). 

Nah setelah status SI muncul di SIKS-NG, perkiraan antara 7 hingga 14 hari saldo dana bansos baru akan dicairkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Jadi, meskipun ada kabar yang mengatakan bantuan sudah mulai cair, secara teori, prosesnya masih dalam tahap SPM, belum SP2D dan SI. 

Selain itu mekanisme pencairan di semua wilayah dan bank tidak bersamaan atau merata. 

Tidak hanya itu, praktik pencairan di lapangan pun mungkin bervariasi. 

Para KPM yang belum menerima dana, disarankan untuk tetap bersabar dan mengupdate informasi dari pendamping sosial atau pemerintah.

Cara Memeriksa Saldo KKS Tanpa Harus ke ATM

Bagi para KPM yang ingin mengecek saldo Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), ada cara yang lebih praktis daripada harus bolak-balik ke ATM atau agen bank. 

Memanfaatkan layanan mobile banking bisa menjadi solusi agar Anda dapat mengecek saldo langsung dari ponsel tanpa harus keluar rumah. 

Cukup melalui aplikasi, Anda bisa mengetahui apakah bantuan sudah masuk ke rekening atau belum.

Dengan demikian, Anda tidak perlu repot dan bisa lebih hemat waktu serta tenaga. 

Ingat, bijaklah dalam menerima informasi yang beredar di media sosial, dan pastikan Anda selalu mengandalkan sumber resmi atau pihak terkait untuk mendapatkan kabar yang benar.

Sebab meskipun banyak beredar informasi bahwa bantuan BPNT dan PKH periode September-Oktober sudah mulai cair di bank penyalur, kepastian resminya masih perlu ditunggu. 

KPM disarankan untuk tetap bersabar dan memanfaatkan layanan mobile banking untuk memantau saldo dana bansos secara mudah.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
bansosBantuan sosialSaldo danaBantuan Pangan Non Tunaisaldo dana bansosBansos PKH 2024

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor