Penyebab dan status terkini pencairan PKH dan BPNT Juli-September 2024 di SIKS-NG. (Unsplash/ Mufid Majnun)

EKONOMI

Penyebab Bansos PKH dan BPNT Juli-September 2024 Belum Cair! Ternyata Begini Statusnya di SIKS-NG

Sabtu 14 Sep 2024, 16:34 WIB

POSKOTA.CO.ID - Ternyata begini penyebab bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi Juli-September 2024 belum cair! Cek juga statusnya di SIKS-NG. 

Kedua bansos tersebut adalah bantuan yang dicairkan secara rutin oleh pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemensos) RI untuk masyarakat miskin atau rentan miskin. 

PKH dan BPNT memiliki besaran dana bantuan yang berbeda-beda. Kalau PKH diberikan sesuai kategorinya, yaitu ibu hamil dapat Rp750.000 per tahap, lansia menerima Rp600.000 per tahap, dan lain sebagainya. 

Sementara BPNT hanya Rp200.000 per bulan. Jika dicairkan dua-tiga bulan sekali, maka akan mendapatkan Rp400.000-Rp600.000. 

Dua bansos ini sama-sama dicairkan melalui Himpunan Bank Milik Negara (bank himbara) yang terdiri dari BRI, BNI, BSI, BTN, dan Bank Mandiri. 

BSI hanya untuk penerima yang tinggal di Aceh dan sekitarnya. Penarikan uangnya ini menggunakan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). 

Bantuan yang berupa uang ini ditunggu oleh Keluarga Penerima Manfaat untuk alokasi Juli-September 2024. Kenapa sampai saat ini belum cair juga? Berikut penjelasannya di sini. 

Penyebab PKH dan BPNT Juli-September 2024 Belum Cair 

Kini sudah pekan kedua pada September, tinggal dua minggu lagi waktu paling lambat untuk pencairan bansosnya. 

Terpantau para KPM belum menerima saldo dana bantuannya di KKS bank himbara mereka. 

Dilansir dari kanal YouTube bernama Sukron Channel, penyaluran bansos makin terundur karena adanya perpindahan pencairan dari PT Pos Indonesia ke bank himbara. 

Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi KPM yang tinggal di wilayah 3T (Tertinggal. Terdepan, dan Terluar). 

Bagi KPM yang diminta untuk melakukan pembuatan buku rekening kolektif (burekol), harus sabar menunggu karena pemerintah sedang menyelesaikannya. 

Setelah itu, baru pemerintah melanjutkan prosesnya ke Surat Pemerintah Membayar (SPM), Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D), dan Surat Instruction (SI). 

Bagaimana Status PKH dan BPNT Juli-September di SIKS-NG? 

Status PKH dan BPNT untuk alokasi Juli-September 2024 sudah muncul dan menggantikan periode sebelumnya. 

Akan tetapi, keterangannya belum menunjukkan SMP, SP2D, maupun SI sehingga masih harus menunggu lagi. 

Diprediksi, paling cepat pencairan akan dimulai pada pekan ketiga September 2024 dan paling lama akhir bulan ini. 

Itulah dia penjelasan dari penyebab dan status terkini pencairan PKH dan BPNT Juli-September 2024 di SIKS-NG. Semoga membantu.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
bansosProgram Keluarga HarapanBantuan Pangan Non TunaiPKH dan BPNTPKH dan BPNT Juli-September 2024penyebab PKH dan BPNT belum cairstatus PKH dan BPNT di SIKS-NG

Audie Salsabila Hariyadi

Reporter

Audie Salsabila Hariyadi

Editor