Cara Terbaik Konsumsi Nasi Putih Agar Kadar Gula Darah Tatap Terjaga Menurut dr Zaidul Akbar (Tangkap Layar YouTube/dr. Zaidul Akbar Official)

Kesehatan

Tips Menjaga Kadar Gula Darah Dengan Konsumsi Nasi Putih Dengan Cara Yang Tepat Menurut dr Zaidul Akbar

Jumat 13 Sep 2024, 22:48 WIB

POSKOTA.CO.ID - Konsumsi karbohidrat berlebih dapat berbahaya bagi tubuh terutama dapat menaikan kadar gula darah. Termasuk konsumsi nasi putih yang ternyata tinggi akan karbohidrat. 

Dokter Zaidul Akbar menjelaskan untuk memulai hidup sehat, sangat penting untuk menghindari konsumsi karbohidrat berlebih. 

Menurutnya konsumsi karbohidrat secukupnya saja. Lalu perbanyak makan sayur dan makanan yang mengandung protein. Misalnya konsumsi biji-bijian atau kacang-kacangan. 

"Saya menganjurkan, makanlah karbo kalau perlu, kalau gak perlu anda banyakin sayur atau protein tambahkan dengan biji bijian atau kacang kacangan itu aja cukup," ujar dr Zaidul Akbar yang dikutip Poskota dari laman YouTube dr Zaidul Akbar Official, Jumat 13 September 2024. 

Seperti yang kita ketahui, orang Indonesia identik dengan mengkonsumsi nasi sebagai makanan pokok. 

Bagi beberapa orang, ada yang membatasi konsumsi nasi dan menggantinya dengan karbohidrat lainnya. 

Dalam tubuh karbohidrat pada nasi putih dipecah menjadi glukosa saat dikonsumsi. Hal daoat membuat kadar gula dalam darah bisa meningkat, apalagi ketika terlalu banyak mengonsumsi nasi putih.

Lalu bagaimana cara terbaik konsumsi nasi untuk mencegah kenaikan gula darah?

Dokter Zaidul Akbar pun membeberkan cara terbaik mengonsumsi nasi putih sehingga gula darah tidak melonjak. 

"Kalau Anda makan nasi dan belum bisa tinggalkan nasi, maka carilah atau tambahkan lemak di nasi anda," kata dr Zaidul Akbar.  

Lemak yang bisa dijadikan opsional merupakan lemak dari virgin coconut oil (VCO), minyak zaitun, kelapa parut dan biji-bijian" ujar dr Zaidul Akbar 

"Jadi di nasi itu anda campurkan dengan VCO, minyak zaitun, biji-bijian, kelapa parut supaya dia ada tambahan lemaknya," lanjut dokter Zaidul Akbar. 

Penambahan lemak pada nasi memang sangat bagus, sebab karbohidrat dan lemak yang bertemu dipercaya tidak menyebabkan gula darah melonjak.

"Jadi ketika karbo ketemu dengan lemak itu buat tubuh kita bagus tidak menyebabkan gula darah kita melonajak," ujar dr Zaidul.

Dokter Zaidul Akbar juga membagikan sembilan tips mudah agar gula darah tidak melonjak, usai mengonsumsi nasi putih, berikut diantaranya:

Demikian informasi mengenai tips jaga kadar gula darah dengan mengkonsumsi nasi putih dengan cara terbaik. 

Dapatkan update berita terbaru dan breaking news setiap hari dari Poskota. Ikuti saluran WhatsApp Poskota serta Google News Poskota

Tags:
tips jaga kadar gula darahDokter Zaidul Akbar

Resi Siti Jubaedah

Reporter

Resi Siti Jubaedah

Editor