JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - NIK KTP kamu telah terima saldo dana bansos Rp400.000 ke rekening KKS dan kantor POS, cek langsung informasi lengkapnya di sini.
Siap-siap para keluarga penerima manfaat (KPM) dengan NIK KTP terdaftar menerima saldo dana bansos dari pemerintah.
Bulan Agustus 2024 ini telah bertepatan dengan penyaluran bantuan sosial (bansos) sebesar Rp400.000.
Saldo dana bansos Rp400.000 ini dipastikan pencairan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi Juli-Agustus 2024.
Pencairan BPNT telah dilakukan di sederet rekening KKS dan info terbaru tentang penyaluran melalui kantor POS bisa simak berikut ini.
Berdasarkan unggahan Facebook @info Bansos PKH terbaru, bukti pembayaran saldo dana bansos Rp400.000 telah masuk lagi ke rekening KKS BNI dan BRI di beberapa wilayah.
Selain itu untuk pencairan saldo dana bansos Rp400.000 untuk wilayah Aceh sudah hampir merata kepada para keluarga penerima manfaat (KPM).
Sementara itu, bansos BPNT untuk skema penyaluran melalui kantor POS sepertinya akan tertunda hingga September mendatang.
Pasalnya beredar kabar bahwa pencairan bansos Rp400.000 di kantor POS akan dialihkan melalui rekening KKS dan sedang dalam proses peralihan.
Bagi KPM bansos BPNT yang belum menerima pencairan dana dari pemerintah diharap untuk bersabar.
Pemerintah akan membagikan bansos BPNT ini secara bertahap, jadi silahkan menunggu waktu pencairan di wilayah masing-masing.
Cek Penerima Saldo Dana Bansos Rp400.000
Masyarakat bisa cek terus status pencairan saldo dana bansos Rp400.000 terbaru ini melalui website resmi cekbansos.kemensos.go.id atau via aplikasi Cek Bansos.
Cara cek status pencairan bansos pemerintah lewat aplikasi Cek Bansos bisa ikuti langkah-langkahnya berikut ini:
- Kamu dapat mengunduh aplikasi Cek Bansos dari Play Store atau mengakses situs resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih wilayah Anda dan isi nama penerima manfaat atau bisa gunakan NIK KTP kamu.
- Masukkan empat huruf kode yang tertera pada kotak kode yang diberikan.
- Klik tombol "Cari Data" untuk memulai proses pencarian.
- Sistem akan menampilkan hasil pencarian data NIK KTP termasuk status KPM bansos.
Jika NIK KTP kamu telah terkonfirmasi sebagai KPM, siap-siap untuk terima saldo dana bansos Rp400.000 dari BPNT.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.