Periksa NIK KTP dan KK Anda disini sebagai penerima saldo dana bansos pkh tahap 3 cair Juli-September langsung masuk rekening. (Pixabay/Iqbalstock)

EKONOMI

Cair Juli-September! Saldo Dana Bansos PKH Tahap 3 Cepat Masuk Rekening, Periksa NIK KTP dan KK di Sini

Kamis 04 Jul 2024, 11:46 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo dana Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3 untuk periode Juli hingga September kini telah resmi cair.

Bagi Anda yang terdaftar sebagai penerima, maka berhak mendapatkan dana manfaat tersebut akan segera masuk ke rekening.

Bantuan ini dilakukan oleh pemerintah sebagai upaya pemberdayaan bagi masyarakat termasuk golongan miskin dan rentan risiko sosial.

Apa Itu Bansos PKH

Saldo dana bansos PKH adalah salah satu program bantuan sosial dari pemerintah yang dikepalai oleh Kementerian Sosial (Kemensos) RI yang bertujuan untuk membantu keluarga miskin dan rentan agar dapat memenuhi kebutuhan dasar mereka.

Bantuan manfaat ini mencakup bidang pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial, serta diberikan secara bertahap sepanjang tahun.

Jadwal Pemberian Saldo Dana Bansos PKH 2024

Seperti yang sudah dikatakan diatas, pemberian saldo dan bansos PKH akan dilakukan secara bertahap sepanjang 2024 oleh Kemensos.

Jika melihat pada jadwalnya, saldo dana PKH periode Juli sampai dengan September sudah mulai disalurkan kepada penerima.

Berikut rincian lengkap pemberian saldo dana Bansos PKH 2024,

Nominal Saldo Dana Bansos PKH

Permensos nomor 1 tahun 2018 turut mengatur besaran nominal saldo dana PKH yang diterima oleh peserta.

Hal ini dilakukan karena besaran uang yang diterima akan berbeda pada setiap golongan atau kategorinya.

Seluruh bantuan manfaat gratis dari pemerintah tersebut akan disalurkan melalui rekening Himpunan Bank Milik Negara (himbara).

Langkah Cek Pemberian Saldo Dana Bansos PKH

Jika Anda setelah melakukan pendaftaran dan ingin melakukan pengecekan secara mandiri, dapat melakukannya dengan mengakses situs resmi Kemensos RI.

Anda dapat melakukannya secara online dengan bantuan HP atau komputer pribadi,

Buka laman resmi Kemensos di https://cekbansos.kemensos.go.id.
• Isi data provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
• Isi nama lengkap Anda sesuai KTP.
• Isi kolom captcha yang ada di bagian bawah sebagai persyaratan, lalu klik "Cari Data".
• Jika termasuk dalam daftar penerima, makan nama Anda akan masuk dalam tabel berisi status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan
• Jika belum beruntung, maka akan tertulis "Tidak Terdapat Peserta/PM." 

Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 3 memberikan bantuan finansial kepada keluarga yang membutuhkan selama periode Juli hingga September.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa mengecek status bantuan dan mengklaim saldo dana PKH dengan mudah.

Pastikan untuk selalu memeriksa informasi terbaru dan menjaga data pribadi Anda dengan baik.

Selamat kepada yang telah berhasil mendapatkan bantuan, dan semoga program ini bisa meringankan beban ekonomi masyarakat yang membutuhkan.

( Raihan Ali Putra Santoso)

Tags:
Saldo danaSaldo DANA GratisNIK-KTP KKbansosBantuan sosialpkhsaldo dana bansosklaim saldo dana bansos

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor