JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta menyampaikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tahap I untuk bulan Januari-Juni 2024 cair hari ini.
"Pencairan tahap I gelombang pertama sebanyak 460.143 penerima KJP akan didistribusikan hari ini, Kamis 13 Juni 2024," kata Plt Kadisdik DKI Jakarta Budi Awaluddin.
Sedangkan tahap I gelombang kedua sebanyak 130.101 perlu diverifikasi ulang untuk memastikan calon penerima benar-benar warga Jakarta dari golongan tidak mampu.
Verifikasi ulang dilakukan secara langsung di lapangan dengan melibatkan berbagai pihak terkait seperti Dinas Pendidikan, Dinas PPAP, Bapenda dan Dinas Sosial.
"Verifikasi tersebut memerlukan waktu sekitar 1 bulan untuk menentukan penerima tahap I pada gelombang dua. Harapannya agar dapat cair pada bulan berikutnya," ucap Heru.
Budi berpesan agar masyarakat dapat memanfaatkan dana bantuan pemerintah pada sektor pendidikan tersebut untuk keperluan sekolah anak.
"Harapan kami, kepada orang tua dapat konsisten mendidik anak sejak dini agar dengan bijak mempergunakan KJP untuk keperluan sekolah," tegasnya. (Pandi)
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI