Manfaat Kentang bagi Kesehatan (Pexels/pixabay)

Kesehatan

3 Manfaat Kentang untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Menjaga Jantung!

Jumat 23 Jun 2023, 14:32 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kentang merupakan makanan yang kaya akan kandungan karbohidrat yang dapat bantu menjaga kadar glukosa baik dalam darah. Sebagai sumber karbohidrat, kentang menjadi menu makan pilihan yang bisa menggantikan nasi.

Jenis umbi-umbian satu ini bisa diolah menjadi berbagai menu makanan, mulai dari pembuka, utama, bahkan penutup. Rasa yang dihadirkan oleh kentang juga tak pernah gagal membuat penikmatnya berdecak kagum lantaran kelezatannya.

Kentang memiliki nama latin Solanum Tuberosum dan berasal dari kawasan Amerika Serikat yang kemudian menyebar hampir ke seluruh dunia. Di Indonesia sendiri, tanaman kentang biasa tumbuh dan dijumpai di dataran tinggi dengan iklim yang sejuk.

Kentang merupakan salah satu umbi-umbian yang menjadi sumber karbohidrat pengganti nasi. Hal tersebut lantas membuat kentang memiliki begitu banyak manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh.

Karena tak hanya kaya akan karbohidrat, kentang juga miliki kandungan vitamin dan mineral yang sangat penting untuk tubuh. 

Berikut tiga manfaat dari kentang untuk kesehatan tubuh yang harus kamu ketahui. Simak penjelasannya di bawah ini.

1. Menjaga kesehatan pencernaan

Kentang memiliki kandungan pati resisten yang bisa membantu memperbaiki sistem pencernaan manusia. Diketahui, saat masuk ke dalam usus, pati resisten akan hilang karena dimakan oleh bakteri baik.

Kemudian, bakteri baik tersebut yang akan mengubah pati ressitem menjadi asam lemak rantai pendek.

Menurut studi dari Journal of Medicinal Plants Studies, kentang dapat membantu dalam pengobatan lambung, termasuk menghilangkan sakit perut dan menetralkan keasaman lambung.

2. Menjaga kesehatan jantung

Manfaat kedua yang didapat dari kentang adalah menjaga kesehatan jantung. Kentang mempunyai sejumlah senyawa dan mineral yang membantu menurunkan tekanan darah.

Senyawa dalam kentang mempunyai manfaat sebagai pencegah aterosklerosis alias penyumbatan dinding arteri jantung.

Selain itu, kandungan potasium yang terkandung juga sangat penting untuk kesehatan tekanan darah. 

3. Meningkatkan kesehatan otak dan fungsi saraf

Terkahir yang tak kalah penting, kentang ternyata juga mampu meningkatkan kesehatan otak sekaligus fungsi saraf, lho.

Umbi-umbian ini mengandung vitamin B6 yang penting dalam menjaga kesehatan sel-sel pembawa sinyal dari dan ke dalam otak. 

Vitamin B6 dan asam folat berperan dalam produksi neurotransmitter yang sangat penting untuk fungsi otak sehat. Dengan konsumi kentang, dapat membuat konsentrasi dan memorimu meningkat. Kamu juga bisa memulihkan kondisi otak dari stress, depresi, bahkan cemas.

Demikian manfaat dari kentang yang dapat diketahui. Setelah membaca ketiga manfaat tersebut, jangan ragu untuk mulai konsumsi kentang. Karena sebagaimana yang kita tahu, sayuran selalu memiliki nilai baik untuk kesehatan tubuh.

Tags:
manfaatkentanguntuk Kesehatan Tubuh

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor