Singa

Event

Lima Singa Keluar Dari Kandangnya Jadi Tajuk Utama

Jumat 04 Nov 2022, 19:00 WIB

AUSTRALIA, POSKOTA.CO.ID - Lima singa sempat berhasil keluar dari kandangnya di kebun binatang.

Peristiwa ini terjadi di Taronga Sydney Australia.

Sejumlah media kemudian menjadikan laporan ini sebagai tajuk utama pada Rabu (2/11/2022) seperti dikutip dari ABC.

Pihak kebun binatang Taronga mengatakan adanya masalah dengan pagar penahan membuat lima ekor singa keluar dari kandangnya pada Selasa.

Sebelumnya Direktur Eksekutif Kebun Binatang Taronga Simon Duffy mengatakan ada dua pagar di kandang singa dan singa-singa tersebut melewati salah satu di antaranya.

"Kami tidak tahu persis bagaimana bisa terjadi dan mengapa. Namun saya mencoba mengingatkan semua orang kalau Kebun Binatang Taronga memiliki pagar pengaman dan singa-singa tersebut tidak keluar dari pagar pengaman atau keluar dari Taronga," kata Simon Duffy.

"Empat singa sudah kembali ke kandang dan salah seekor anaknya telah ditenangkan dengan selamat," tambahnya.

Kini kelimanya sudah kembali bersama dan bisa kembali dilihat pengunjung. ***

Tags:
Singa LepasAustraliaSinga Keluar Kandang

Reporter

Administrator

Editor