Anies Baswedan - Alm Mpok Nori (foto kolase: olah google)

Jakarta

Parah! Anies Permalukan Tokoh Betawi Lewat Perubahan Nama Jalan di Jakarta, Eko Kuntadhi: Banyak Ditolak Warga

Sabtu 02 Jul 2022, 10:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Perubahan sebanyak 22 nama jalan di Jakarta oleh Gubernur DKI, Anies Baswedan menuai  protes warga. 

Menurutnya, perubahan itu justru menimbulkan masalah pada dokumen kependudukan.

Terhadap permasalahan itu, pegiat media sosial (medsos) Edi Kuntadhi pun ikut bicara. Dalam akun twitter pribadinya, Ia berpandangan bahwa kebijakan Anies justu memperolok-olok tokoh Betawi.

Sebab, kini warga justru banyak menolak perubahan nama jalan yang dipakai Anies dengan menggunakan nama-nama tokoh Betawi tersebut. 

"Kasian tokoh2 Betawi ini. Mereka dipermalukan Anies. Karena namanya ditolak oleh warga," tulis akun twitter  @_ekokuntadhi sebagaimana dikutip Poskota.co.id, Sabtu (2/7/2022).

Sebagaimana diketahui, sebanyak 22 nama jalan di Jakarta mengalami perubahan. Kebijakan itu, dilakukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan , sesuai Kepgub  No. 565 Tahun 2022.

Dalam penetapannya, Anies banyak menggunakan nama sejumlah tokoh Betawi untuk perubahan nama jalan di Provinsi DKI Jakarta tersebut. 

Namun demikian, belakangan timbul protes hingga penolakan warga terhadap kebijakan Anies tersebut, terlebih mereka yang tinggal di sekitar jalan yang mengalami perubahan jalan. 

Warga mengaku dengan perubahan nama jalan tersebut, maka bakal terjadi juga perubahan data pada dokumen kependudukan.  (deny)

Tags:
Perubahan Nama Jalan di JakartaAnies Permalukan Tokoh BetawiAnies BaswedanGubernur DKI Jakartaperubahan nama jalanEko Kuntadhi

Administrator

Reporter

Administrator

Editor