Kanit Reskrim Polsek Mampang AKP Budy Laksono membenarkan adanya pelaporan tersebut. “Iya, kejadiannya di wilayah Kemang. Di sebuah kos-kosan elit. Itu kejadiannya sekitar Januari atau Februari 2022,” kata Budi saat dikonfirmasi, Kamis (11/5/2022).
Ia menjelaskan, kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh kekasih Nindy Ayunda itu saat ini tengah diselidiki dan didalami oleh pihaknya. Sejauh ini, polisi masih mencari saksi-saksi terkait dugaan kasus penganiayaan tersebut. “Saksinya minim, makanya statusnya masih lidik,” terangnya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Ridwan Soplanit mengatakan pihaknya sudah memeriksa beberapa saksi dan korban. Mereka ditanya bagaimana kasus penganiayaan itu bisa terjadi.
“Ada beberapa saksi yang kita panggil belum hadir. Korban juga akan kita panggil,” kata Ridwan.
Rencananya, kata Ridwan, pihaknya juga akan memanggil Mahendra Dito, guna mengetahui kejadian sebenarnya. “Nanti akan kita periksa MD (Mahendra Dito), kalau enggak minggu ini minggu depan akan kita panggil,” tuturnya.
Nindy Ayunda sendiri hingga saat ini belum memberikan komentar apa pun mengenai kasus pemukulan yang melibatkan kekasihnya itu.(tiyo)