Polisi melalukan olah tempat kejadian perkara pencurian di sebuah kamar kos kawasan Cengkareng Jakarta Barat. (Ist)

Kriminal

Pencurian Hp Hingga Uang Tunai Raib di Cengakreng, Gegara Masuki Teman dalam Kos?

Selasa 01 Mar 2022, 10:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang penghuni kos di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, kehilangan beberapa barang berharga dan uang tunai.

Korban yang diketahui berjumlah dua orang tersebut diduga menjadi korban pencurian yang dilakukan temannya sendiri.

Kejadian tersebut terjadi pada Senin (28/2/2022) dini hari di Jalan Pedongkelan, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat.

Pelaku mencuri empat buah ponsel, dompet dan uang tunai saat kedua korbannya sedang tertidur pulas.

Salah satu korban bernama Yoga mecurigai, pelaku merupakan temannya sekamarnya.

Sebab, ketika dia dan satu korban lainnya terbangun, terduga pelaku sudah tidak ada di dalam kamarnya.

"Pelaku yang saya curigai itu teman sekamar saya sendiri. Saya dan teman saya bangun itu dia (terduga pelaku) udah ga ada," ujarnya ketika dikonfirmasi, Selasa (1/3/2022).

Yoga menuturkan, terduga pelaku baru tinggal bersama dia dan satu korban lainnya sejak dua bulan lalu.

Korban yang merupakan pengangguran kemudian mengajak terduga pelaku untuk ngekos bareng sambil mencari pekerjaan.

"Saya kabari dia (terduga pelaku) itu gak bisa. Makanya saya curiga dia yang melakukan. Saya sudah buat laporan ke polisi," paparnya.

Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo mengatakan usai menerima laporan, pihaknya langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Kami tindak lanjuti. Kita sudah cek ke TKP," ucapnya di lokasi.

Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan dan telah mengantongi identitas terduga pelaku.

"Jadi terduga pelakunya adalah teman korban, kami sudah kantongi identitasnya tinggal kami lakukan pengejaran," pungkasnya. (Pandi)

Tags:
Pencuriankamar kospencurian hppencurian uang tuniateman kamar koscengkarengteman sekamar bawa kabur hp dan uang tunai di cengkareng

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor