POSKOTA.CO.ID - Geger, seorang remaja bernama Dony Dermawan warga Pademangan, Jakarta Utara, diduga positif terpapar Covid-19 varian Omicron. Tapi, saat dilakukan penjemputan oleh pihak tenaga kesehatan (nakes), ia menolak untuk dirawat di Wisma Atlet, Jumat (14/1/2022).
Hal tersebut diketahui melalui sebuah video yang beredar di jejaring grup WhatsApp.
Terlihat jelas beberapa nakes yang ditemani oleh petugas kepolisian dan TNI, melakukan penjemputan terhadap pasien, lengkap dengan mengenakan pakaian pelindung diri (APD).
Di dalam video tersebut, setidaknya ada empat hingga lima nakes dan dua petugas berusaha untuk membujuk sang pasien warga Jl. Budi Mulia, Gg. Swadaya, Pademangan, Jakarta Utara itu.
Video ini pun menjadi perbincangan di grup-grup WhatsApp.
Terdengar dari video dialog antara seorang nakes dengan pihak keluarga.
Awalnya salah seorang nakes berusaha untuk membujuk agar pasien mau dirawat secara intensif di Wisma Atlet.
Namun, pihak keluarga menolak untuk dibawa. Dari surat pernyataan yang beredar, bahwa pasien bernama Dony tersebut telah melakukan isolasi mandiri di rumah.
"Ini kalo ada yang buat surat pernyataan menolak, tanda tangan, ya?" tanya salah seorang nakes.
Terdengar sayup-sayup balasan dialog dari pihak keluarga yang kurang jelas.
Para nakes ini pun seperti terlibat sibuk mempersiapkan sesuatu.
"Ada berapa ya, bu, keluarganya?" tanya salah seorang nakes memastikan jumlah keluarga yang berpotensi ikut terpapar.
Lagi-lagi pihak keluarga membalas pertanyaan nakes tersebut, namun karena cukup jauh, sehingga kurang jelas percakapan mereka.
"Oh, ada empat, ya?" ternyata pihak keluarga yang diduga terpapar Covid-19 varian Omicron tersebut ada empat orang.
"Kurang lebih," jawab salah seorang dari pihak keluarga yang akhirnya terdengar cukup jelas.
Akhirnya, pihak nakes mempersiapkan surat pernyataan penolakan untuk seorang pasien atas nama Dony Dermawan.
"Ada kartu keluarganya? tanya nakes yang tampak sedang mendata pihak keluarga yang diduga terpapar varian Omicron tersebut.
Breaking News!
— POS KOTA (@poskotaofficial) January 14, 2022
Waduh! Warga Pademangan di Jakarta Utara terpapar virus Covid-19 varian baru Omicron, namun menolak saat dijemput satgas covid untuk dibawa ke Wisma Atlet.
Baca berita selengkapnya di:https://t.co/LBjJN6dxXT#breakingnews #beritaterkini #JumatBerkah pic.twitter.com/uZLCXC1uNN