Honda hanya membaya Honda Mobilio RS sebagai perwakilan tipe mobil ini yang lainnya. (Foto/Poskota.co.id/Dimas)

Mobil

Mengulas Lebih Dalam Honda Mobilio RS, Tipe Kelas Atas LMPV Honda di GIIAS 2021, Harga Rp 250 Juta Apa Hebatnya?

Sabtu 13 Nov 2021, 10:53 WIB

POSKOTA.CO.ID - Di segmen Low MPV Indonesia, PT Honda Prospect Motor (HPM) menawarkan publik Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE BSD, Tangerang, memboyong Honda Mobilio tipe RS.

Tampaknya Honda Mobilio yang diboyong Honda di ajang GIIAS 2021 ini langsung mengincar konsumen yang secara segmentasi lebih premium.

Honda seolah ingin menawarkan Low MPV miliknya tersebut dengan varian paling tinggi di antara tipe Mobilio lainnya.

Untuk tipe ini, Honda Mobilio RS ini secara eksklusif hanya menawarkan satu varian warna, yakni orange metalik yang dipadukan kaki-kaki sporty.

Di depan pengunjung GIIAS 2021 Honda Mobilio RS cukup menarik perhatian pencinta Honda.

Eksterior Dinamis

Secara tampilan, mobil yang dijual seharga Rp 250 juta ini punya desain bodi yang cukup unik.

Honda memadukan tampilan yang kalem, namun kesan sport dan futuristiknya sangat kuat.

Bisa dilihat, desain kap mesin dan area grille dan headlampnya cenderung melengkung, namun tarikan garis bodinya sangat tajam.

Begitu juga di kedua sisi bodinya, terdapat lekukan tajam namun di satu area terlihat cekung. Sehingga membuat tampilan Honda Mibilio ini cukup menawan.

Honda mengklaim jika desain bodi ini sangat kuat karena memiliki karakter aerodinamis.

Mereka menyebut jika New Honda Mobilio dibangun dengan ketinggian yang lebih rendah dan tarikan bodi yang tegas, sehingga menghasilkan mobil yang aerodinamis dan disebut punya stabilitas saat bermanuver.

Di bagian depan, mobil ini sudah menggunakan New Projector Headlamp dan dilengkapi dengan LED Daytime Running Light (DRL), dengan grille berlapis krom.

Keduanya diklaim mampu mendongkrak penampilan Mobilio memiliki visibilitas lebih maksimal dengan pencahayan yang lebih fokus dan tampilan lebih futuristik.

Sementara di bagian belakangnya, terdapat rear under spoiler yang juga berlapis krom, sehingga diklaim mampu mendongkrak kesan sporty nan elegan.

Lalu di sektor kaki-kakinya, keempat roda depan belakang sudah menggunakan jenis pelek berbahan alloy dengan dual tone.

Interior Mewah

Kita ke bagian interiornya. Di baris depan, area dashboard disuguhkan kabin bernuansa serba hitam dengan lining berkelir orange.

Sementara untuk segi kenyamanan, Honda mengklaim jika kabin Honda Mobilio memiliki dimensi yang luas dari baris pertama hingga ketiga.

 

Kabin depan Honda Mobilio RS didominasi dengan nuansa serba hitam, serta aksen pada lining berkelir orange, membuat mobil semakin kental sportinya. (Foto/Poskota.co.id/Dimas)

Lalu terdapat double blower A/C tepat di atas kursi baris kedua, dan disebut mampu memberi kesejukan merata hingga ke baris ketiga.

Nah, untuk akses ke kursi penumpang baris ketiga, Honda menyematkan fitur one touch tumble seat.

Yakni bangku baris kedua disebut dapat langsung terlipat secara otomatis dalam satu tarikan saja.

Teknologi Kekinian

Dari sektor teknologi, Honda Mobilio ogah ketinggalan dengan para kompetitornya.

Di area panel instrumen, dengan nuansa analognya, Honda mengklaim semua varian Mobilio sudah dilengkapi Meter Cluster with MID.

Dengan fitur tersebut dinilai mampu memberi informasi mengenai jarak perjalanan, konsumsi bahan bakar dan juga jam secara informatif.

Lalu Honda juga menyematkan teknologi Hands Free Telephone untuk mendukung kemudahan dan juga keamanan mengemudi.

Cukup dengan satu sentuhan, pengemudi mobil bisa berkomunikasi panggilan telepon tanpa perlu mengangkat telepon.

Selain itu ada Bluetooth Connetion yang bisa menghubungkan smartphone dengan fitur display yang pada monitor di mobil ini.

Selanjutnya, Honda sudah membekali Mobilio dengan kamera belakang untuk memudahkan dan membantu pengemudi ketika parkir di area cukup terjal.

Khusus untuk tipe Mobilio RS, hampir semua area dashbord disematkan lining berkelir orange. Honda bilang hal tersebut untuk mengejar kesan sporty mobil ini.

Performa Mumpuni

Untuk memberi calon penggunanya mendapat performa maksimal, Honda membekali Honda Mobilio dengan Electric Power Steering.

Fitur ini berfungsi untuk membuat stabilitas kokpit berkendara terasa lebih ringan dan lebih mudah.

Hal tersebut berkat motor listrik yang membuat fitur ESP mampu membuat stir Honda Mobilio dapat meringkan beban pada tangan pengemudi.

Selain itu, Honda Mobilio mendapatkan fitur Eco Indicator, untuk memandu berkendara dalam kecepatan yang dapat menghemat bahan bakar.

Dalam kecepatan tertentu, indikator Eco akan menyala untuk memberi peringatan jika kecepatannya sudah tepat.

Khusus untuk tipe RS sendiri, Honda sudah membekali mobil ini dengan transmisi CVT yang dilengkapi dengan Earth Dream Technology.

Honda mengklaim jika mesin mobil akan jauh lebih smooth dengan performa maksimal dan disebut mampu mengonsumsi bahan bakar lebih hemat.

Pun demikian dengan performa awal alias tarikan awal mobil disebut, dapat menghasilkan akselerasi jauh lebih responsif.

Untuk tipe RS ini Honda Mobilio tersedia dengan dua pilihan tipe, yakni Honda Mobilio RS M/T dan RS CVT.

Untuk tipe RS M/T mobil ini dijual dengan harga Rp 239,8 juta dan untuk RS CVT dijual dengan harga Rp 250 juta. (DIMS*)

Tags:
Honda Mobilio RS di GIIAS 2021Honda Bawa Mobilio RS di GIIAS 2021di GIIAS 2021 Honda Hanya Bawa Mobilio RSHarga Honda Mobilio RS 2021 di GIIASSpesifikasi Honda Mobilio RS 2021 di GIIASFitur Honda Mobilio RS 2021 di GIIAS

Reporter

Administrator

Editor