BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Salah satu akses jalan yang berada di wilayah Bantargebang Kota Bekasi diketahui amblas.
Hal tersebut diketahui posting dari Akun Instagram Dinas Perhubungan kota Bekasi (@dishubbekasikota) pada Minggu (07/11/2021) lalu.
Dalam narasinya, akun tersebut menuturkan, diinformasikan kepada pengguna jalan kondisi dinding jalan ambruk dan sebagian jalan amblas.
Lokasi jalan penghubung antara jalan Siliwangi, (pangkalan 1) ke Villa Nusa Indah (Jati Asih).
Kepada pengguna jalan, agar tetap waspada atau menggunakan jalan lain.
Menanggapi hal tersebut, kepala seksi pengembangan jalan dan jembatan, Idi Susanto, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi mengungkapkan pada peristiwa amblasnya jalan tersebut.
Dikatakannya, pasca hujan yang turun cukup deras tersebut tim dari BMSDA telah melakukan pengecekan.
Selain itu telah juga dilakukan pemasangan seng dan spanduk himbauan kepada pengguna jalan untuk sementara waktu.
"Jadi gini, itu kan longsor nih, kemarin kan kita udah nurunin tim nih, nah terus untuk sementara kita kan sudah pasang spanduk pemberitahuan hati hati dan juga sudah (tutup seng) sementara aja dulu," ungkap Idi Susanto kepada Poskota.co.id, Senin (08/11/2021).
Dikatakannya kembali, pihaknya pada Senin (08/11/2021) akan membuat nota dinas ke Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, terkait perencanaan selanjutnya.
Diketahui Idi, bahwa untuk melakukan perbaikan pada jalan yang yang terdampak rusak dan amblas anggaran tersebut belum terserap.
"Hari ini kita kan mau bikin nota Dinas, ke pak wali arahannya bagaimana nih, rencana gimana nih. Karena Anggaran belum ada nih, karena tanggul nih, rusaknya di akhir tahun begini nih, kita anggaran perubahan udah terkahir, 2022 juga udah mateng tapi belum dianggarkan," sambungn Idi Susanto.
Hingga saat ini pihaknya tengah melakukan penghitungan terkait kebutuhan anggaran yang akan direlokasi kepada akses jalan rusak yang harus diperbaiki di beberapa wilayah di Kota Bekasi. (Kontributor/Ihsan Fahmi)