JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kabarnya SBY dan Tommy Soeharto bekerja sama untuk menggulingkan kekuasaan Jokowi.
Kabar tersebut beredar usai unggahan kanal YouTube Politik Nusantara mengunggah video berjudul, "Berita Terkini~Jokowi Dalam Bahaya! Cendana & Cikeas Bidik Kekuasaan Jokowi," pada Sabtu (28/8/2021).
Sontak saja hal itu membuat warganet heboh dan bertanya-tanya, benarkah klaim yang menyebut SBY dan Tommy akan lengserkan Jokowi?
Pada thumbnail video, terlihat juga beberapa foto digabungkan menjadi satu yang memperlihatkan foto SBY sedang duduk dan di hadapannya ada Tommy Seoharto.

Terlihat juga di foto itu, Jokowi yang sedang didampingi oleh Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
"USIK KORUPSI JAMAN ORBA! JOKOWI DALAM BAHAYA!! KOLABORASI CENDANA-CIKEAS BIDIK JOKOWI TERENDUS INTELEJEN," tulis narasi video tersebut.
Lantas benarkah kabar tersebut? usai ditelusuri klaim yang menyebut SBY dan Tommy Soeharto bekerja sama untuk menjatuhkan kekuasaan Jokowi dipastikan hoaks.
Karena video yang diunggah oleh kanal YouTube tersebut hanya berupa potongan pernyataan Rudi S Kamri, Denny Siregar yang membahas dugaan Tommy Soeharto terusik dengan kepemimpinan Jokowi.
Selain itu, tidak juga pernyataan dari SBY dalam beberapa waktu ini yang membahas mengenai pemerintahan Jokowi.
Selain itu, hingga kini tidak ada dokumentasi yang menunjukkan pertemuan antara SBY dan Tommy Soeharto.
Jadi bisa dipastikan, kabar yang sampikan oleh kanal YouTube tersebut bukan sumber berita yang layak dipercaya, dan dipastikan hoaks.
Sebelumnya, beredar informasi juga yang mengatakan jika Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) serukan rakyat turun ke jalan untuk lengserkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Informasi itu awalnya diunggah di kanal YouTube Titik Tumpu dengan judul, "BERITA TERKINI ~ SBY SERUKAN RAKYAT TURUN JALAN LENGSERKAN JOKOWI, JUTAANN RAKYAT RELA MATI DI DEPAN?" pada Selasa, (27/8/2021).
Pada thumbnail video, terlihat potret Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu sedang berdiri di belakang Jokowi yang sedang tertunduk.
"HILANG KESABARAN, SBY SERET JOKOWI KELUAR DARI ISTANA BANYAK NGEYEL, JOKOWI DIAMANKAN SATPOL PP MAHASISWA DAN MASYARAKAT PENUHI ISTANA NEGARA," tulis narasi dalam video tersebut.
Namun bisa dipastikan, klaim yang mengatakan bahwa SBY serukan rakyat turun ke jalan untuk lengserkan Jokowi adalah tidak benar. Karena tidak ada bukti valid mengenai kabar tersebut. (cr09)