Rian (37) pedagang bendera keliling di kawasan Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat. (Cr01)

Jakarta

Jelang HUT ke-76 RI, Pedagang Bendera Keliling Ngaku Omzetnya Anjlok Imbas Pandemi Covid-19

Kamis 05 Agu 2021, 14:21 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan 17 Agustus pedagang bendera keliling mengeluh lantaran penjualannya sepi dimasa pandemi Covid-19. 

Rian (37) pedagang bendera keliling di kawasan Kemanggisan, Jakarta Barat mengaku omzet penjualan bendera anlok.

Kondisi itu terjadi sejak pandemi Covid-19 menghantui Indonesia.

"Semenjak ada corona menurun. Tahun kemarin sebelum ada korona penjualan masih mendingan, sekarang parah," ujarnya saat ditemui, Kamis (5/8/2021).

Rian mengatakan, biasanya ketika memasuki awal Agustus, penjualan bendera maupun bambu untuk bendera laris manis di pasaran.

Adapun, pembeli yang biasanya memborong bendera yaitu dari RT maupun RW dan di perumahan yang ada di wilayah masing-masing.

Namun kini, penjualan bendera melempem. Bahkan Rian sampai menawarkan kepada RT dan RW di wilayah tiap dirinya berkeliling.

"Biasanya RT RW banyak yang beli borongan. Kalo udah tanggal 1 sampai 2 ini biasanya udah pada masang bambu, sekarang biasa aja," kata Rian sambil membereskan dagangan.

Rian sendiri keluar rumah untuk berjualan bendera sejak pukul 7 pagi. Pukul 6 sore dirinya baru bergegas untuk pulang ke rumah.

Sebelum pandemi Covid-19, Rian mengaku mendapatakan omset sebanyak Rp1 juta sampai Rp2 juta perhari.

"Biasanya mah 1 juta sampai 2 juta dapet. Itu penghasilan kotor jadi sama modal," kata dia.

Kini, penjualan bendera miliknya itu menurun drastis. Dalam sehari, Rian mengaku hanya mendapatkan omset Rp200 ribu perhari.

"Sekarang paling dapet Rp200 ribu perhari. Efek pandemi emang ngaruh banget," ungkapnya.

Untuk itu, dirinya berharap agar pandemi bisa segera usai dan ekonomi kembali pulih agar masyarakat bisa hidup normal kembali. (Cr01)

Tags:
pedagang bendera kelilingpedagang bendera keliling omzetnya anjlokomzet pedagang bendera anjlok

Administrator

Reporter

Administrator

Editor