JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menjelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77 pada tanggal 17 Agustus 2022 mendatang, sejumlah pedagang bendera mulai bermunculan.
Salah satunya di ruas Jalan Lenteng Agung Raya, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan.
Seorang pedagang bendera musiman, Surjana (45) mengatakan, dirinya memulai berjualan bendera merah putih beserta pernak-pernik HUT RI, sejak puluhan tahun lalu.
"Sudah lama jualan bendera, dari saya masih lajang. Sekitar 20 tahun lebih lah. Dari harga bendera Rp 25 ribu dulu," kata Surjana saat ditemui di lokasi, Minggu (31/7/2022).
Surjana juga menjual berbagai macam pernak-pernik selain bendera merah putih. Salah satunya adalah ketupat yang berwana merah putih dijual dengan harga Rp 10.000.
Surjana mengaku, harga yang ditawarkan sangat bervariasi. Mulai dari yang paling murah Rp 5 ribu hingga Rp 300 ribu.
"Ada bendera 5000 an biasanya buat lomba-lomba, ada ketupat, ada juga background merah putih kisaran dari 150-300 ribu harganya," ujarnya.
Selain itu, Surjana berujar, perbedaan mencolok dibanding tahun sebelumnya ialah pembelian bendera yang mulai ramai justru di akhir bulan Juli.
"Kalo tahun kemarin sudah pada masang sih. Sekarang awal bulan baru pada masang. Kalo tahun kemarin sebelum tanggal 1 Juli sudah pasang semua," tambahnya.
Kendati demikian, Surjana berharap HUT RI Ke-77 tahun ini dapat dirayakan sebagai bentuk penghormatan terhadap para pejuang sebelumnya.
"Saya juga ikut senang kalau banyak yang memeriahkan, juga penghormatan negara kita ya tetap harus di hargai pejuang-pejuang kita harus di aktifkan jangan di tinggalkan," tutupnya.