JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah aktris Zaskia Adya Mecca mengkritik penggunaan toa masjid untuk membangunkan sahur, tampaknya ada yang tidak terima dengan kritikan itu.
Hal tersebut terlihat dari unggahan video di Instagram Zaskia @zaskiadyamecca. Istri sutradara Hanung Bramantyo itu mengunggah video berdurasi sekitar 40 detik.
Menyindir Zaskia Adya Mecca, dalam video terlihat sekelompok pemuda dengan memukul drum dan nynayian berusaha untuk membangunkan warga untuk sahur.
Terdengar mereka menyanyikan sebuah lagu dengan lirik, "Bangunin sahur diomelin, jadi bangunnya kesiangan." Lagu itu lebih jelas lagi saat mereka melintasi rumah Zaskia dengan pukulan drum penuh semangat.
"Kalo ini ga pake Toa masjid, jadi ku ga komen, spesial pake petasan pula," tulis Zaskia sebagai keterangan dalam unggahan itu, Sabtu (24/4/2021).
Lantas netizen berkomentar bahwa sekelompok pemuda itu sengaja mengeraskan suara ketika lewat rumah Zaskia.
"Kaya nya spesial pas depan rumah bia dikencengin," tulis salah satu netizen.
Lalu, Zaskia membalas. "Iyaa, ada aba2 tu kedengeran "KENCENGIN WOY" plus bonus petasan... tengs.." tulis Zaskia.
Ada pula netizen yang justru kangen dengan cara membangunkan sahur seperti itu. "Kangen parah dibangunin begini, di sini gada soalnya," tulisnya.
Sebelumnya beberapa hari lalu, Zaskia mengkritik penggunaan toa masjid untuk membangunkan sahur. Menurutnya hal itu mengganggu, tidak etis, dan tidak menghargai umat nonmuslim yang tentu tidak ikut sahur.
Dari kritikannya tersebut, nama Zaskia Adya Mecca sempat jadi trending topic di media sosial Twitter dengan tagar #ZasciaMeccaMabokToa (cr02)