JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Memasuki hari pertama ibadah puasa Ramadan 1442 H, kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, kembali marak oleh aktivitas pedagang panganan berbuka puasa atau takjil.
Hal itu mulai terlihat sejak pukul 16:00 WIB . Terlihat sejumlah pedagang mulai menjajakan daganganya ke sejumlah pembeli yang halu lalang dikawasan tersebut.
Berdasarkan pantauan poskota.co.id terdapat beraneka ragam pedagang takjil mulai dari makanan berat hingga makanan ringan.
Nana Sanusi (37) pedagang Cakwe Medan cukup antusias berdagang di hari pertama bulan puasa tahun ini. Pasalnya di bulan puasa tahun 2020 lalu ia mengaku tidak berjualan sama sekali karena masih khawatir dengan virus Covid-19.
"Dibanding tahun kemarin , lebih mending sekarang. Soalnya tahun lalu saya full ga jualan karena lagi takut takutnya virus (Covid-19) waktu itu," kata Nana ketika ditemui di lapak dagangnya di Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Selasa, (13/04/2021).
Karena sudah tau akan ramai, ia pun sengaja menambah stok daganganya dibandingkan hari biasanya. Jika pada hari biasa ia hanya menyediakan sekitar 2 kilogram adonan tepung, di bulan Ramadan ia menambahnya menjadi 3 kilogram.
Keuntungan yang didapat pun terbilang cukup lumayan, ia yang mulai menjajakan dagangannya pukul 16.00 WIB dua jam kemudian, daganganya itu sudah ludes terjual.
"Alhamdulillah emang, kalau lagi bulan puasa gini bisa dapet 350 ribu sehari padahal kalo hari biasa paling 200 ribu," sebutnya.
Sementara itu, Tiara Azhar (27) mengatakan turut senang dengan kembalinya para pedagang takjil bisa berjualan lagi di kawasan tersebut.
Pasalnya menurut dia hal itu bisa meningkatkan lagi pendapatan dari para pedagang.
"Kalau untuk pembeli kaya saya, yang juga sibuk bekerja cukup senang karena bisa menikmati panganan takjil diluar lagi sih khususnya di Benhil ini," imbuhnya. (Cr05)