Pedangdut jebolan DA2 Ridho dan Rizki terjaring razia masker oleh petugas Satgas Covid-19 di objek wisata pantai Pangandaran. (Ist)

Selebritis

Pedangdut Jebolan DA2 Ridho dan Rizki Terjaring Razia Masker di Pangandaran

Jumat 25 Des 2020, 20:48 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pedangdut jebolan DA2 Ridho dan Rizki terjaring razia masker oleh petugas Satgas Covid-19 lantaran kedapatan tidak mematuhi protokol kesehatan pada saat memasuki kawasan objek wisata pantai Pangandaran, Jumat (25/12/2020).

Dari pantauan POSKOTA, pedangdut kembar yang memiliki nama lengkap Ridho Syafaruddin dan Rizki Syafarudin terjaring saat petugas mendapati salah satu penumpang di dalam kendaraan tersebut tidak memakai masker.

Namun, ketika petugas memberhentikan dan meminta penumpang tersebut turun dari mobil, ternyata yang turun itu merupakan pedangdut kembar jebolan DA2 Indosiar.

Baca juga: Gelar Operasi Yustisi, Polsek Cileungsi Jaring 133 Pelanggar Protokol Kesehatan

Kepada media, Rizki Syafaruddin yang didampingi Ridho Syafaruddin mengaku lupa tidak mengenakan masker pada saat berada di dalam mobil.

"Kami lupa tidak pakai masker, karena berpikir dalam mobil ini, eh tahunya ada petugas yang melihat kita tidak pakai masker sehingga mobil kami diberhentikan," ujarnya kepada awak media di bundaran patung ikan Marlin, Jumat (25/12/2020).

Menurut artis kelahiran Medan 3 Februari 1997 itu menilai, bahwa penerapan protokol kesehatan di Kabupaten Pangandaran cukup bagus.

"Prokesnya di Pangandaran sangat bagus dan ketat sekali," ungkapnya.

Baca juga: 9 Pelanggar Tak Pakai Masker Diganjar Sanksi Sosial oleh Petugas Satpol PP Matraman

Pada kesempatan tersebut, kedua artis muda ini mengaku, sudah beberapa kali berkunjung ke pantai Pangandaran untuk menghabiskan masa liburannya.

"Kami sudah 4 kali liburan ke Pangandaran. Belum lama juga saya sempat ikut ngetrail ke gunung. Libur natal dan tahun baru kali ini rencananya kami akan menginap di Pangandaran selama 3 hari," kata Rizki.

Rizki menilai, pembangunan di Kabupaten Pangandaran terbilang sangat pesat. Apalagi untuk sektor pariwisata yang juga ikut berkembang dan menjadi wisata unggulan di Jawa Barat.

"Melihat kepesatan tersebut, kami jadi ingin membuka peluang bisnis di Pangandaran," tandasnya.

Baca juga: Satgas Nilai Tingkat Disiplin Masyarakat Terhadap Protokol Kesehatan Turun

Ditempat yang sama, Sekda Pangandaran Kusdiana menyampaikan, atas intruksi Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata saat digelarnya rakoor kemarin, bahwa operasi yustisi akan terus dilaksanakan dan bekerjasama dengan TNI-Polri serta dinas terkait di beberapa titik keramaian.

"Dari Dinas Perhubungan juga membuka pos cek poin di beberapa lokasi yang menjadi pusat keramaian di kawasan objek wisata," teranganya.

Kusdiana menegaskan, pengawas protokol kesehatan pun terus dilakukan oleh tiap-tiap SKPD termasuk Dinas Kesehatan dan TNI-Polri dan juga menyebutkan perihal surat Rapid Test Antigen.

"Pangandaran mengikuti Surat Edaran dari Gubernur. Tetapi untuk di Pangandaran hanya disarankan saja membawa surat Rapid Test Antigen. Kalau pengunjung bawa surat Rapid Antigen alhamdulillah, kalau tidak juga gak apa-apa yang penting prokesnya yang diperketat," pungkasnya. (dry/tha)

 

Tags:
pedangdut-jebolan-da2Rizky DAridho-daTerjaring Razia Maskerridho-dan-rizky-daTak Pakai MaskerSatgas Covid-19Ingat Pesan Ibupakai maskercuci tanganCuci Tangan Pakai SabunJaga JarakJaga Jarak Hindari Kerumunan

Reporter

Administrator

Editor