Puluhan Orang Pengendara Motor Tidak Bermasker Kejaring Operasi Tibmask PPKM Tim Gabungan Polsek Parung

Senin 12 Apr 2021, 15:47 WIB
Tim gabungan Polsek Parung menjaring warga tidak bermasker dalam operasi PPKM. (Ist/humas Polres Bogor)

Tim gabungan Polsek Parung menjaring warga tidak bermasker dalam operasi PPKM. (Ist/humas Polres Bogor)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Menjelang Ramadhan tim gabungan Polsek Parung melakukan operasi stasioner PPKM Mikro di pinggir Jalan Raya Ciseeng, Kecamatan  Ciseeng, Kabupaten Bogor, Senin (12/04/2021) siang. 

Kapolsek Parung, Kompol Puji Astono mengatakan operasi digelarbersama anggota Koramil, Pol PP Kecamatan Ciseeng untuk menertibkan pelanggar protokol kesehatan khususnya masker. 

"Setelah pemerintah Kabupaten Bogor memperpanjang pemberlakukan PPKM Mikro tanggal 6/19 April 2021, anggota melakukan tindakan peneguran dan himbauan humanis kepada warga tidak bermasker," ujarnya kepada wartawan. 

Hasil didapatkan operasi penertiban masker ini, lanjut Kompol  Puji Astono berjalan dengan kondusif dan lancar. Anggota berhasil menjaring sebanyak 20 orang diberikan sanksi fisik. 

"Ke 20 orang ini yang berhasil kita jaring sebagai pelanggar tidak bermasker. Kita berikan hukuman fisik berupa pusp up dan scot jam setelah itu kita bagikan masker sebanyak 30 pcs," ungkapnya. 

Kompol Puji menambahkan meminta kepada warga Ciseeng dan Parung agar mentaati secara ketat protokol kesehatan seperti gaya hidup baru. 

"Sesuai anjuran pemerintah tidak diperbolehkan untuk mudik atau pulang kampung. Hal ini untuk menjaga keselamatan dari penyebaran virus Covid dalam keluarga," tutupnya. (angga)

Berita Terkait
News Update