Polda Metro Jaya Bekuk 10 Begal Pesepeda, Tiga di Antaranya Ditembak

Selasa 03 Nov 2020, 18:19 WIB
Salah satu begal sepeda di Menteng, Jakpus duduk akibat kakinya ditembak petugas.

Salah satu begal sepeda di Menteng, Jakpus duduk akibat kakinya ditembak petugas.

JAKARTA - Jajaran Polda Metro Jaya hingga kini masih memburu begal sepeda yang belum terungkap, yakni begal di sejumlah lokasi di Ibu Kota. Sejauh ini sudah 10 begal pesepeda ditangkap polisi Polda. 

Dari 10 begal sepeda yang telah ditangkap tiga di antaranya terpaksa ditembak lantaran melawan polisi.

Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana mengatakan, ketiga tersangka yang ditembak tersebut ditangkap dilokasi terpisah dikawasan Jakarta Pusat.

Baca juga: Aksi Begal Pesepeda Banyak Terjadi Pagi Hari, Polisi Intesifkan Patroli Gabungan

"Jadi para tersangka ini saat ditangkap melakukan perlawanan kepada petugas dilapangan sehingga diberikan tindakan tegas terukur," kata Nana, Selasa (3/11/2020).

Dikatakan, dua tersangka, SH, 26 dan AR 41 kakinya ditembak usai beraksi menggasak Handphone milik Setiawan saat bersepeda di Jalan MH. Thamrin, Kel. Gondangdia, Jakarta Pusat, pada 15 Oktober 2020.

Kemudian, tersangka BG,21 ditembak kakinya setelah menggasak handphone korban Meriam Elga Gena,33, saat beristirahat bersepeda di Jalan HOS Cokroaminoto, Kel. Menteng, Jakarta Pusat, pada Sabtu (17/10/2020).

Baca juga: Ada Laporan 14 Kasus Begal Pesepeda di Jakarta, Polisi Masih Buru Pelaku

Sedangkan, 4 lokasi TKP lainnya, yaitu Jalan Danau Sunter Utara depan Plaza Metro Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada 27 September 2020. Korban Antonius Prayitno saat naik sepeda handphone-nya digasak tersangka, MA,16 menggunakan sepeda motor.

Pada Minggu 18 Oktober 2020 terjadi di Jalan Seha 2 Kebayoran Lama, Jakarta Selatan dialami korban Jauhari 48. Tiga tersangka RN, 22, MMAH, 17 dan NY15 ditangkap merampas handphone yang dipegang anak korban ketika bersepeda.

Kasus lainnya  pada Selasa 20 Oktober 2020 di Jalan Jembatan III Raya, Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara. Korban Henny 32 saat bersepeda handphonenya digasak tersangka ID 28.

Berita Terkait
News Update