Panglima TNI bersama CDF Australia Pimpin Sidang ke-8 AUSINDO HLC Tahun 2020

Jumat 20 Nov 2020, 15:10 WIB
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P..(ist)

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P..(ist)

“Kita tentu berharap Sidang AUSINDO HLC ini menghasilkan berbagai kesepakatan yang produktif, komprehensif serta strategis bagi kepentingan Angkatan Bersenjata kedua Negara,” katanya.

Sementara itu General Angus Campbell, AO, DSC menyampaikan bahwa meskipun pihaknya tidak dapat menjamu delegasi Indonesia di Australia seperti yang telah direncanakan semula dikarenakan Pandemi Covid-19, akan tetapi harapannya pada tahun mendatang akan dapat menjamu secara langsung delegasi Indonesia setelah wabah Pandemi Covid-19 berakhir.

Selanjutnya disampaikan bahwa kerjasama TNI dan ADF pada saat ini semakin kuat dan lebih kompleks di berbagai bidang. Sidang ke-8 AUSINDO HLC tahun ini membahas serta menindaklanjuti kesepakatan kerjasama yang telah dicapai oleh Sub-sub komite.

Baca juga: Panglima TNI: Jangan Biarkan Persatuan dan Kesatuan Hilang

Turut hadir dari delegasi Indonesia pada Sidang ke-8 AUSINDO HLC, diantaranya Pangkogabwilhan-III Letjen TNI Ganip Warsito, Asops Panglima TNI Mayjen TNI Tiopan Aritonang, S.I.P., Aspers Panglima TNI Marsda Diyah Yudanardi, Aslog Panglima TNI Marsda Kukuh Sudibiyanto, Kapuskersin TNI Laksma TNI Didik Kurniawan, S.T., M.Si., Waasintel Panglima TNI Laksma TNI Drs. I Putu Arya Angga S. dan Kababek TNI Brigjen TNI Gunawan Pakki.(tri)

Berita Terkait
News Update