POSKOTA.CO.ID - Di dalam ponsel, tak jarang ada sejumlah file yang sifatnya rahasia dan tidak boleh diketahui orang lain. Lantas, bagaimana cara menyembunyikan file rahasia di Hp?
Ponsel menjadi alat pribadi yang kehadirannya cukup penting saat ini bagi hampir semua orang di dunia.
Bukan hanya digunakan sebagai alat komunikasi untuk terhubung dengan orang lain, namun ada banyak hal lain yang bisa dilakukan dengan ponsel.
Sebut saja misalnya, menonton dan mengunduh video dari internet, membuat konten, ataupun mengerjakan pekerjaan.
Baca Juga: Cara Menggunakan Find My iPhone untuk Keamanan Perangkat
Maka dari itu, seringkali seseorang menyimpan sejumlah file penting di ponsel untuk memudahkan mereka mengaksesnya di mana saja.
Namun, tak jarang ada beberapa file yang sifatnya rahasia dan tidak boleh diketahui oleh orang lain.
Contohnya, file penting soal pekerjaan ataupun file-file pribadi yang hanya ingin disimpan untuk diri sendiri.
Oleh karena itu, sejumlah pengguna perlu mengetahui bagaimana cara menyimpan file di Hp agar tidak ada yang mengetahuinya.
Sebab, pasti ada momen di mana orang lain meminjam Hp milik mu. Bisa saja, orang tersebut tanpa sengaja menemukan file atau foto mu yang bersifat pribadi.
Hal ini tentu sangat meresahkan apabila file rahasia tersebut sampai tersebar dan diketahui oleh teman mu.