Bansos BPNT tahap 2 periode April-Juni 2025 segera cair setelah pendataan terbaru melalui DTSEN selesai. (IG Kemensos RI)

EKONOMI

Cara Daftar Penerima Bansos dari Kemensos, Gunakan NIK KTP Isi Biodata Lengkap via Aplikasi Cek Bansos

Sabtu 08 Mar 2025, 23:29 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bagi warga atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang hendak daftar sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah bisa melalui aplikasi Cek Bansos.

Aplikasi Cek Bansos merupakan sebuah aplikasi yang dibuat oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) bagi warga yang ingin mendaftar penerima Dana bantuan sosial.

Dilansir dari tanggal 3 Maret 2025 melalui Instagram resmi Kemensos RI, pihaknya telah memperbaharui aplikasi Cek Bansos agar memudahkan pendataan yang kini menggunakan sistem baru yaitu Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).

Baca Juga: Buruan Cek NIK e-KTP Anda Ada Dana Bansos Rp600.000 Cair dari BPNT Tahap 2 2025, Pastikan Anda Terdata di DTSEN!

Aplikasi Cek Bansos ini bisa memudahkan warga atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang hendak daftar bansos dan harus resmi terdaftar di DTSEN.

Syarat daftar Bansos cukup mudah hanya siapkan NIK KTP dan foto kondisi rumah terbaru. Para warga bisa langsung daftar.

Namun untuk memudahkan pendaftaran bansos diusahakan diketahui pendamping sosial yang ada di kantor desa atau kelurahan.

Baca Juga: Segera Cair Bansos Tahap 2 PKH dan BPNT 2025, Kemensos Lakukan Ground Checking Pendataan Coba Sistem DTSEN

Sebab nantinya pihak pendamping sosial yang akan terjun langsung untuk survei pengecekan dan validasi data masuk melalui aplikasi Cek Bansos tersebut.

Nanti untuk penilaian layak atau tidaknya, akan dinilai oleh pihak Dinas Sosial kota atau kabupaten setempat. Sebelum disahkan oleh kepala daerahnya.

Sementara itu, bagi warga yang merasa masuk kategori tersebut segera daftar secara online melalui aplikasi Cek Bansos.

Baca Juga: Segera Cair Bansos Tahap 2 PKH dan BPNT 2025, Kemensos Lakukan Ground Checking Pendataan Coba Sistem DTSEN

Berikut Tahapan Cara Daftar Penerima Bansos Melalui Aplikasi Cek Bansos

1. Pakai Hp segera download aplikasi CEK Bansos

2. Buat akun baru dengan identitas KTP

Lengkapi dengan form pendaftaran, lampirkan swafoto dengan KTP dan foto KTP, lalu ketuk buat akun.

Akun baru akan diverifikasi oleh admin Kemensos, lalu pengguna atau pendaftar akan menerima notifikasi melalui email apabila akun sudah terverifikasi.

3. Mengajukan usulan bantuan sosial

Ketuk tombol login dan pilih menu daftar usulan.

4. Menu usulan mandiri

Silahkan mengisi "data individu" sesuai dengan KTP, mengisi survei kriteria dan pengusulan bansos.

Melampirkan foto KTP dan foto rumah tampak depan. Ketuk tombol "tambah usulan".

Terakhir usulan tersebut selanjutnya akan dilakukan verifikasi oleh dinas sosial kota/kabupaten di wilayah masing-masing.

Tags:
bansos PKH 2025bansos PKHaplikasi Cek Bansos PKH BPNTaplikasi Cek Bansos Kemensosaplikasi Cek Bansos daftar penerima bansos kemensosdaftar penerima bansos BPNTdaftar penerima bansos

Syarif Pulloh Anwari

Reporter

Syarif Pulloh Anwari

Editor