Selain itu, Realme 14 Pro Lite dibekali dengan sensor sidik jari dalam layar, speaker stereo dengan Hi-Res Audio.
Baca Juga: Spesifikasi Maka Cavalry, Motor Listrik Modern dengan Desain Futuristik dan Performa Tangguh
Ponsel ini juga memiliki sertifikasi IP65 untuk ketahanan terhadap debu serta percikan air.
Tidak seperti Realme 14 Pro yang memiliki sertifikasi IP68/69 dan MIL-STD-810H, varian Lite ini tidak mendapatkan kedua sertifikasi tersebut.
Realme 14 Pro Lite ini hadir dalam dua pilihan warna, Glass Gold dan Glass Purple, serta dua varian memori, diantaranya:
- 8GB/128GB seharga INR 21.999 (sekitar Rp4,1 jutaan)
- 8GB/256GB seharga INR 23.999 (sekitar Rp4,5 jutaan)
Ponsel ini sudah tersedia di India melalui Flipkart dan situs resmi Realme India. Sayangnya belum ada informasi mengenai ketersediaannya di Indonesia.