POSKOTA.CO.ID - Xiaomi secara resmi meluncurkan seri tablet terbaru mereka, Xiaomi Pad 7 Series, yang mencakup dua varian, yakni Xiaomi Pad 7 Pro dan Xiaomi Pad 7. Acara peluncuran berlangsung di Barcelona, Spanyol, pada hari Minggu, 2 Maret 2025.
Dengan memadukan performa hardware canggih dan inovasi AI, seri terbaru Xiaomi Pad 7 Series ini menjanjikan pengalaman yang lebih produktif dan menyenangkan bagi penggunanya.
Fitur utama yang membedakan Xiaomi Pad 7 Series adalah hadirnya teknologi AI melalui sistem operasi Xiaomi HyperOS 2.
Xiaomi HyperAI membawa berbagai alat berbasis kecerdasan buatan, seperti AI Writing untuk penulisan yang lebih efisien, AI Speech Recognition yang memungkinkan transkripsi suara dengan presisi tinggi, dan AI Art yang mendukung pembuatan karya seni digital.
Fitur-fitur canggih ini dikembangkan untuk membantu pengguna dalam menjalankan tugas-tugas kreatif maupun profesional dengan lebih mudah dan cepat.
Baca Juga: Xiaomi 15 dan 15 Ultra Resmi Diluncurkan, Siap Tantang Samsung di Pasar Smartphone Premium
Xiaomi HyperConnect juga menawarkan pengalaman integrasi antar perangkat Xiaomi yang sangat lancar, memungkinkan transfer file instan dengan fitur NFC Sharing.
Fitur ini memudahkan pengguna untuk berbagi konten secara cepat dan praktis antara berbagai perangkat dalam ekosistem Xiaomi, seperti smartphone, tablet, dan perangkat lainnya.
Dengan hadirnya Workstation Mode, Xiaomi Pad 7 Series memberikan pengalaman bekerja yang lebih produktif.
Pengguna dapat dengan mudah mengakses berbagai aplikasi dalam floating window, menjadikannya solusi ideal untuk multitasking yang cepat dan praktis.
Fitur ini menjadi pilihan tepat bagi profesional yang memerlukan perangkat handal untuk mengelola banyak aplikasi sekaligus dalam satu waktu.