POSKOTA.CO.ID - Pencairan dana bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap pertama telah dimulai sejak Januari 2025 dan terus berlangsung secara bertahap hingga Maret 2025.
Proses penyaluran bantuan sosial (bansos) ini mengikuti mekanisme yang telah ditetapkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) dan melibatkan berbagai pihak, termasuk bank penyalur serta pemerintah daerah setempat.
Meskipun sebagian besar Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah menerima saldo dana bansos sejak Februari 2025, masih ada beberapa penerima yang baru akan mendapatkan bantuan di bulan Maret dan dipastikan cair sebelum Ramadhan 2025.
Sebelum membahas lebih detailnya, simak dulu penjelasan soal bansos BPNT dari Pemerintah ini.
Bansos BPNT
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah program bantuan sosial dari pemerintah yang diberikan kepada keluarga kurang mampu dalam bentuk saldo elektronik yang dapat digunakan untuk membeli bahan pangan.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan serta gizi KPM, sekaligus mendukung perekonomian lokal dengan pembelian bahan pangan dari pedagang atau agen yang telah bekerja sama dengan pemerintah.
Pada tahun 2025, BPNT tetap menjadi salah satu program bansos unggulan yang disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau langsung ke rekening penerima.
Besaran bantuan yang diberikan dapat bervariasi tergantung kebijakan terbaru pemerintah, tetapi umumnya berkisar antara Rp200.000 hingga Rp400.000 per bulan atau periode tertentu.
Berbeda dengan bantuan tunai lainnya, BPNT tidak dapat dicairkan dalam bentuk uang, melainkan hanya bisa digunakan untuk membeli bahan pangan seperti beras, telur, daging, atau minyak goreng di e-warong (Elektronik Warung Gotong Royong) yang telah ditunjuk oleh pemerintah.
Kapan Bansos BPNT Tahap 1 2025 Cair?
Dikutip dari akun Youtube YouTube Info Bansos, pencairan dana bansos BPNT tahap pertama sudah dimulai sejak bulan februari dan dipastikan akan selesai sebelum bulan Ramadhan.