KUR BNI 2025 Tanpa Jaminan Bisa Cair hingga Rp50 Juta, Cek Persyaratan untuk Calon Nasabah

Jumat 14 Feb 2025, 21:35 WIB
Ilustrasi pinjaman KUR BNI 2025. (Sumber: BNI/Hanin)

Ilustrasi pinjaman KUR BNI 2025. (Sumber: BNI/Hanin)

POSKOTA.CO.ID - Program pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang disalurkan oleh Bank Negara Indonesia (BNI) bisa diakses tanpa jaminan.

KUR BNI 2025 menawarkan solusi pembiayaan usaha bagi pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk permodalan atau mengembangkan bisnisnya.

Tawaran pinjaman KUR BNI ini cukup menarik, karena suku bunga rendah sebesar enam persen efektif per tahun dan syarat pengajuan yang relatif mudah.

Baca Juga: Tabel KUR BNI 2025: Cek Simulasi Angsuran dan Daftar Persyaratan Pengajuannya

Selain itu proses pengajuan pun cepat dan plafon pinjaman bisa diakses hingga Rp500 juta.

Namun bagi UMKM yang ingin mengakses pinjaman tanpa jaminan, plafon yang tersedia sebesar Rp10 juta hingga Rp50 juta.

Meski begitu ada persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon debitur untuk mengajukan pinjaman ini. Berikut ini penjelasannya.

Baca Juga: KUR BNI 2025: Pinjaman Rp500 Juta untuk Dukungan UMKM, Cek Syarat dan Cara Pengajuannya

Syarat Pengajuan KUR BNI 2025

Untuk mengajukan pinjaman KUR BNI 2025, calon debitur harus memenuhi beberapa persyaratan dasar berikut:

  • Warga Negara Indonesia (WNI) dengan usia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
  • Memiliki usaha produktif yang telah berjalan minimal 6 bulan.
  • Memiliki riwayat kredit yang baik dan tidak sedang memiliki kredit produktif lain.
  • Bagi karyawan yang terkena PHK, tetap bisa mengajukan KUR jika memiliki rencana usaha.
  • Boleh memiliki kredit pemilikan rumah (KPR) atau kredit kendaraan bermotor (KKB) selama status kredit lancar.

Dokumen yang Diperlukan untuk Pengajuan KUR BNI 2025

Calon peminjam harus menyiapkan dokumen berikut saat mengajukan pinjaman:

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
  • Fotokopi surat nikah (jika sudah menikah).
  • Surat izin usaha (NIB) atau surat keterangan usaha dari pejabat berwenang.
  • NPWP untuk pengajuan pinjaman di atas Rp50 juta.
  • Dokumen agunan (khusus untuk KUR Kecil di atas Rp100 juta).

Baca Juga: Ingin Ajukan Pinjaman KUR BNI 2025? Simak Caranya di Sini

Cara Mengajukan Pinjaman KUR BNI 2025

Berikut langkah-langkah pengajuan KUR BNI 2025:

  • Kunjungi kantor cabang BNI terdekat.
  • Bawa dokumen persyaratan yang telah disiapkan.
  • Isi formulir pengajuan KUR.
  • Bank BNI akan melakukan verifikasi data dan evaluasi usaha.
  • Jika lolos verifikasi, calon peminjam akan melakukan kesepakatan kredit.
  • Pencairan dana KUR dilakukan setelah proses administrasi selesai.

Sebagai tambahan informasi, jenis pinjaman KUR BNI 2025 yang bisa diakses tanpa jaminan yaitu KUR Mikro dengan plafon Rp10 juta hingga Rp50 juta.

Dengan mengetahui informasi jenis pinjaman dan plafonnya, bisa menjadi solusi bagi UMKM dalam mencari pembiayaan bagi usahanya.

Berita Terkait
News Update