POSKOTA.CO.ID - Memasuki bulan Februari 2025 ini diharapkan berbagai bantuan sosial (bansos) dari pemerintah segera disalurkan.
Karena kalau sudah memasuki awal tahun, biasanya bansos akan disalurkan oleh pemerintah.
Sehingga banyak Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang berharap bansos bisa disalurkan secara tepat waktu.
Seperti yang diketahui bahwa bansos dari pemerintah sangat beragam yang bertujuan untuk membantu keluarga tidak mampu.
Baca Juga: Tahap 1 Segera Disalurkan! Inilah Cara Cek Saldo DANA Bansos BPNT
Untuk Februari ini diperkirakan bansos yang akan cair yakni di antaranya seperti yang tercantum berikut ini.
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
Bansos PKH menjadi salah satu bansos yang dari Kementrian Sosial (Kemensos) yang masih diperkirakan akan segera cair.
Mengingat tahap 1 di alokasikan pada Januari, Februari atau Maret. Sehingga Anda bisa cek dari sekarang, siapa tahu saldo bansos telah masuk.
Saldo dana yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM), akan disesuaikan dengan kategori yang didapatkan.
Baca Juga: Dapatkan Saldo Dana Bansos PIP, Inilah Syarat yang Harus Diketahui
Karena di bansos PKH terdapat tujuh kategori penerima. Tujuh kategori tersebut di antaranya:
1. Lansia
2. Penyandang Disabilitas
3. Ibu Hamil
4. Anak Usia Dini
5. Siswa SD
6. Siswa SMP
7. Siswa SMA
Adapun proses pencairannya sangat berbeda-beda tergantung dengan kategori yang didapatkan.
2. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
Kemudian ada bansos BPNT yang diperkirakan akan cair di bulan ke 2 ini. Pasalnya untuk tahap 1 dialokasikan pada Januari-Februari, sehingga ada kemungkinan bahwa di bulan ini saldo akan masuk ke KKS Anda.
Saldo yang didapatkan yakni Rp400.000 setiap satu tahap atau dua bulan sekali. Bansos ini disalurkan menjadi enam tahap dalam satu tahun.
Baca Juga: Dana Bansos PKH Tahap 1 Segera Disalurkan, Cek Status Penerima Bansos 2025 di Sini
3. Program Makan Bergizi Gratis
Bansos ini sudah disalurkan mulai Januari 2025 di beberapa sekolah. Di februari ini pun, MBG akan masih tetap berlanjut.
4. Program Indonesia Pintar (PIP)
Kemudian ada bansos PIP yang diperkirakan akan segera cair. Karena saat ini di beberapa sekolah terpantau harus mengumpulkan beberapa persyaratan untuk proses pencairan dana bansos PIP.
Demikian empat bansos yang diperkirakan akan segera disalurkan oleh pemerintah di bulan Februari. Segera cek saldo dana bansos dari sekarang, supaya tahu bahwa dana telah disalurkan.
Disclaimer: Penyaluran bansos hanya diketahui oleh pemerintah saja.