POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) akan menyalurkan dana bantuan kepada masyarakat pada tahun 2025 ini.
Mengutip Kemensos RI, Program Keluarga Harapan memiliki 3 komponen utama yang dibentuk untuk mengelompokkan KPM sesuai dengan kebutuhan.
Dalam 3 komponen tersebut, terbagi kembali menjadi beberapa kategori yang lebih spesifik dengan total 7 kategori.
Penyaluran bantuan tidak dilakukan melalui saldo dompet elektronik, melainkan hanya melalui saldo Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan PT Pos Indonesia.
Tahap Penyaluran Bansos PKH 2025
Berikut ini jadwal penyaluran bantuan sosial setiap tiga bulan sekali atau empat tahap setiap tahunnya.
- Tahap pertama: Januari hingga Maret 2025
- Tahap kedua: April hingga Juni 2025
- Tahap ketiga: Juli hingga September 2025
- Tahap keempat: Oktober hingga Desember 2025
Rincian Dana Bansos PKH 2025
Mengutip dari Instagram Kemensos @kemensosri, berikut inilah rincian dana bantuan yang kepada KPM:
1. Ibu hamil
Salah satu kategori yang ada pada bansos PKH adalah ibu hamil. Kategori ini akan mendapatkan saldo bantuan sebesar Rp3.000.000 selama satu tahun.
Baca Juga: Update Terbaru! Status Dana Bansos PKH di Siks-NG, Simak Informasi Lengkap Berikut ini
Disalurkan secara bertahap dan setiap tahapnya akan mendapatkan saldo dana bansos sebesar Rp750.000.