Ilustrasi. Ternyata minum kopi dalam waktu yang efektif bisa meningkatkan manfaatnya loh. (Freepik)

GAYA HIDUP

Ternyata Ada Waktu Terbaik untuk Minum Kopi untuk Tingkatkan Efeknya Loh!

Jumat 31 Jan 2025, 21:53 WIB

POSKOTA.CO.ID – Saat ini, ada sebagaian orang yang tidak bisa terlepas dari kopi, terutama untuk mengawali hari hingga menjadi bagian dari rutinitas pagi.

Ada yang meminumnya setelah bangun tidur, menemani saat bekerja, hingga yang menikmatinya sebagai minuman penutup sebelum tidur.

Namun, apakah Anda pernah terpikirkan bahwa waktu minum kopi bisa memengaruhi manfaat yang akan didapatkan?

Baca Juga: Coki Pardede dan Indah G Picu Kemarahan Publik Usai Akui Minum Kopi Pro Israel hingga Tertawakan Aksi Boikot

Alasan Memilih Waktu Minum Kopi

Melansir YourTango, penelitian membuktikan bahwa ada waktu-waktu tertentu yang lebih optimal untuk menikmati secangkir kopi.

Tubuh manusia diketahui bekerja mengikuti ritme sirkadian, yaitu jam biologis yang mengatur berbagai fungsi tubuh, termasuk pelepasan hormon kortisol.

Kortisol adalah hormon stres yang membantu tubuh tetap waspada dan berenergi. Puncaknya terjadi pada pagi hari, terutama sekitar 30–45 menit setelah bangun tidur.

Sehingga jika kopi dikonsumsi saat kortisol sedang tinggi, maka efeknya bisa berkurang karena tubuh sudah siap secara alami.

Daripada menyeruput kopi begitu bangun tidur, menunggu waktu yang tepat justru bisa meningkatkan efektivitas kafein. Hasilnya, tubuh lebih stabil dalam mengatur energi dan suasana hati sepanjang hari.

Baca Juga: Manfaat Minum Kopi Untuk Kesehatan Tubuh

Waktu Ideal Minum Kopi

Menurut penelitian, waktu terbaik minum kopi bergantung pada jam bangun tidur seseorang. Berikut adalah panduan yang bisa Anda ikuti:

Baca Juga: 7 Tips Efektif Mengurangi Kebiasaan Minum Kopi, Terapkan untuk Pola Hidup Sehat

Menyesuaikan waktu minum kopi dengan pola alami yang dimiliki oleh tubuh akan membuat efeknya lebih terasa.

Energi lebih stabil, fokus meningkat, dan tubuh terhindar dari kecemasan berlebihan akibat kelebihan kafein saat kadar kortisol masih tinggi.

Terdapat beberapa manfaat kopi untuk kesehatan, mulai dari meningkatkan fokus, memberikan energi, hingga melindungi tubuh dari beberapa penyakit seperti diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.

Namun, konsumsi berlebihan juga bisa berdampak negatif, seperti gangguan tidur, kecemasan, dan peningkatan detak jantung.

Jadi sebelum minum kopi, pastikan untuk memperhatikan waktunya ya. Dengan begitu, setiap tegukan akan terasa lebih nikmat dan membawa manfaat yang lebih besar.

Tags:
manfaat kopi untuk kesehatanwaktu terbaik minum kopiwaktu minum kopiminum kopirutinitas pagi

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor