Sebelumnya, sempat menjadi kontroversi seusai Deddy kritik keras kepada siswa yang mengeluhkan rasa dari menu dalam program MBG beberapa waktu lalu.
Kritikannya itu berupa video yang diunggahnya melalui akun Instagram pribadinya, ia mengatakan bahwa siswa itu seharusnya bersyukur karena diberi makanan gratis.
Selain itu, YouTuber itu pun membandingkan putranya dengan siswa tersebut dengan mengatakan jika Azka seperti siswa yang mengeluh itu akan menaboknya.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Balik Dirujak Netizen Setelah Kritik Siswa yang Keluhkan Menu di Program MBG
Kritikannya itu pun sontak menuai sorotan dan kecaman dari publik khususnya netizen di media sosial yang dianggap sudah keterlaluan.