POSKOTA.CO.ID - Informasi penting bagi masyarakat yang ingin mendafar pada proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), ada kriteria pelamar yang wajib terpenuhi.
Rekrutmen Aparatur Sipil Negara (ASN) disediakan langsung pemerintah setiap tahunnya melalui seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Di tahun 2024 lalu pembukaan seleksi ASN ini dibuka untuk ratusan ribu formasi yang mengisi jabatan di Kementerian dan instansi pemerintah lainnya.
Adapun untuk tahun 2025 kemungkinan seleksi CPNS akan kembali dibuka, jadi persiapkan diri Anda dengan baik untuk ikut mendaftar.
Baca Juga: CPNS 2025 Dibuka Kapan? Cek Syaratnya di Sini!
Jadwal Pendaftaran CPNS 2025
Bagi yang sedang menunggu kapan jadwal pendaftaran seleksi CPNS 2025 ini dibuka harap bersabar. Pasalnya hingga saat ini masih belum ada pengumuman resmi pendaftaran telah dibuka.
Berdasarkan informasi yang beredar, kemungkinan untuk pendaftaran seleksi periode 2025 baru akan dibuka pada pertengahan tahun.
Ini karena menunggu proses seleksi CPNS 2024 yang masih belum rampung, dimana para peserta seleksi masih belum dilantik.
Untuk jadwap pendaftaran CPNS 2025 sendiri kemungkinan besar dibuka pada Juli atau Agustus dengan melihat pengalaman periode sebelumnya.
Baca Juga: Lolos CPNS Kemenag 2024: Pahami Aturan Larangan Pindah Tugas Selama 10 Tahun
Kriteria Pelamar CPNS
Nah sambil menunggu kepastian seleksi CPNS 2025 ini, masyarakat bisa pastikan terlebih dulu telah memenuhi kriteria pelamar sesuai ketentuan pemerintah.
Diantaranya syarat umum pendatar CPNS adalah sebagai berikut:
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Usia minimal dan maksimal sesuai ketentuan.
- Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah memiliki kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana.
- Tidak pernah diberhentikan dengan1 hormat tidak atas permintaan sendiri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai PNS, anggota TNI,2 atau anggota Polri.
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik.
- Memenuhi syarat pendidikan dan kualifikasi sesuai dengan formasi yang dilamar.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Lengkapi Berkas Pendaftaran
Setelah memenuhi kualifikasi, beriutnya Anda yang berminat mengikuti seleksi bisa siapkan dokumen persyaratannya.
Diantaranya ada beberapa berkas penting yang akan diunggah saat pendaftaran nanti, diantaranya sebagai berikut:
- Pas Foto: Calon peserta seleksi menyiapkan pas foto dengan latar belakang merah, ukuran maksimal file 200 kb dengan format JPEG/JPG.
- Swafoto: Calon peserta seleksi menyiapkan foto selfie/swafoto berukuran maksimal 100 kb dengan format JPEG/JPG.
- Foto KTP: Calon peserta seleksi menyiapkan foto Kartu Tanda Penduduk (KTP) berwarna, ukuran maksimal 200 kb dengan format JPEG/JPG.
- Ijazah: Calon peserta seleksi menyiapkan foto ijazah, ukuran maksimal 800 kb dengan format PDF.
- Transkrip Nilai: Calon peserta seleksi menyiapkan data transkrip nilai pendidikan terakhir, ukuran file maksimal 500 kb dengan format PDF.
- Sertifikat Pendidik/STR: Jika dibutuhkan, calon peserta seleksi menyiapkan wajib mempersiapkan sertifikat pendidik atau STR.
- Dokumen tambahan: Kemungkinan akan ada dokumen tambahan yang diperlukan untuk diunggah saat pendaftaran tergantung kepada formasi yang dilamar oleh calon peserta seleksi. Misalnya surat lamaran, surat kesehatan, surat keterangan catatan kepolisian (SKCK), dan lainnya.
Untuk proses registrasi pendaftaran CPNS 2025 sendiri akan dibuka secara online. Caranya adalah dengan mengakses web resmi SSCASN BKN di sscasn.bkn.go.id. Tinggal buat akun dan lakukan registrasi untuk mendaftar seleksi CPNS.