POSKOTA.CO.ID - Ternyata masih ada daftar bansos 2025 yang penyalurannya masih menggunakan PT Pos Indonesia. Apakah pencairan PKH dan BPNT nanti juga termasuk? Cek selengkapnya di sini.
Pemerintah selalu berupaya agar masyarakat miskin atau rentan miskin yang sudah terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa mendapatkan bansos secara tepat waktu.
Ada 2 metode penyaluran bantuan, yaitu melalui bank dan PT Pos Indonesia. Jika lewat bank, KPM harus membuat rekening. Nanti akan menerima buku, kartu, dan nomor rekeningnya.
Baca Juga: Bansos Beras 10 Kg Tahun 2025, Informasi Terbaru Penyaluran dan Penerima di Sini
Namun, jika dicairkan melalui PT Pos Indonesia, saat mendekati jadwal penyaluran, akan diberikan surat undangan, lalu KPM membawa KTP, KK, sera surat undangan tersebut ke kantor pos untuk mencairkan bantuannya.
Berdasarkan dari akun Instagram seorang pendamping sosial bernama @jihanabila369, berikut ini ada bansos 2025 yang masih dicairkan melalui kantor pos.
Daftar Bansos 2025 yang Masih Disalurkan Lewat PT Pos Indonesia
Baca Juga: Inilah yang Jadi Sasaran Penerima Dana Bansos dari Pemerintah, Simak Informasi Selengkapnya di Sini
1. Bantuan Pangan Beras 10 Kg
Beda dari yang lain, bantuan ini diberikan bukan dalam bentuk uang melainkan dalam bentuk beras seberat 10 kg dari Cadangan Pangan Pemerintah (CPP).
Ditargetkan akan diberikan kepada 16 juta KPM yang terdaftar pada Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE). Sekarang sudah masuk ke dalam bagian Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE).
Baca Juga: 2 Cara Daftar Bansos PKH BPNT 2025, Siapkan NIK KTP Melalui Laman Kemensos
Pencairannya akan dilakukan pada periode Januari-Februari 2025. Biasanya pencairan bansos pangan ini juga dilakukan di titik kumpul komunitas seperti balai desa/kelurahan.
2. ATENSI YAPI
Bansos yang berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI ini ditujukan kepada anak-anak dengan status yatim dan/atau piatu.
Dengan adanya jenis bantuan dana ini, mereka dapat memenuhi kebutuhan dasarnya, seperti pangan, pendidikan, dan tabungan pendidikan/kesehatan.
Nominal dana yang diberikan sebesar Rp200.000 per bulan. Pencairan ATENSI YAPI dilakukan di bank himbara (BNI, BRI, BSI, dan Bank Mandiri) dan PT Pos Indonesia.
3. PKH dan BPNT
Bagi KPM yang belum memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) atau belum membuka rekening kolektif (burekol), maka pencairannya masih dilakukan di kantor pos.
Hal ini berlangsung sampai KPM menerima surat undangan untuk melakukan burekol dari Pos Indonesia.
Apabila masih dilakukan lewat kantor pos, maka biasanya pencairannya 3 bulan sekali. Namun, dikarenakan ada kabar bahwa BPNT disalurkan sebulan sekali, belum bisa dipastikan jadwal pencairan BPNT lewat kantor pos.
Itulah dia informasi terkait daftar bansos 2025 yang masih disalurkan lewat PT Pos Indonesia. Semoga membantu dan bermanfaat.